Categories: Sintang

Wakil Bupati Sintang Membuka Rakon dan Evaluasi TP PKK

KalbarOnline, Sintang – Wakil Bupati Sintang, Askiman membuka acara rapat konsultasi dan evaluasi Tim Penggerak PKK se-Kecamatan Kabupaten Sintang di Balai Ruai kompleks rumah dinas Bupati, Selasa (13/12/2016).

Kegiatan ini diikuti oleh 42 peserta terdiri dari pengurus PKK Kabupaten dan para ketua tim beserta sekretaris penggerak PKK Kecamatan. “Pemerintah Daerah mengapresiasi segala prestasi yang telah dibuat oleh tim penggerak PKK Sintang selama tahun 2016,” kata Drs.Askiman, MM dalam sambutannya.

“Hasil konsultasi dan evaluasi ini akan menjadi dasar untuk program kerja tahun 2017,” kata Drs. Askiman. “Semua pengurus coba evaluasi dan hal-hal yang belum terlaksana, apalagi yang belum dipahami, pada kesempatan ini berkonsultasilah,” tambahnya.

Wakil Bupati mengharapkan ke depannya TP PKK dapat bersinergi dengan lebih baik dengan SKPD terkait. “Evaluasi semua kegiatan yang sudah dilaksanakan,” kata Drs. Askiman. “kita ingin memperbaiki hal-hal yang belum tepat untuk program-program yang belum terlaksana.  Kita juga akan menggali upaya peningkatan program yang sudah kita kerjakan agat lebih baik lagi,” kata wakil ketua pembina TP PKK Kabupaten Sintang itu.

Wakil bupati juga mengingatkan beratnya tugas ibu-ibu ketua TP PKK Kecamatan karena adanya pemekaran daerah. “Ibu-ibu PKK harus lebih proaktif ke lapangan,” kata Drs. Askiman. “Kita juga kadang terpaksa harus lebih jauh mencampuri urusan desa karena tim PKK desa baru, dalam proses belajar,” katanya lagi sambil menambahkan beberapa contoh desa yang pernah dikunjungi beliau, yang perlu mendapatkan perhatian lebih dari ibu-ibu TP PKK.

“Kepada semua ibu PKK tolong rubah pola hidup masyarakat kita yang belum sehat,” kata Drs. Askiman. “Penyuluhan-penyuluhan dari TP PKK Kecamatan perlu lebih intensif, motivasilah ibu-ibu di desa untuk lebih mandiri,” tutup Wakil Bupati.

Pada kesempatan ini Ketua Tim Penggerak PKK, Rosinta Askiman menyampaikan bahwa kegiatan PKK merupakan gerakan dari bawah. “Dimana perempuan sebagai pelaku penggeraknya,” kata Ny. Askiman. “Kesejahteraan keluarga menjadi tujuan utama PKK,” tambahnya.

Ketua TP PKK Sintang mengungkapkan kegiatan rapat konsultasi dan evaluasi ini untuk memantapkan 10 program PKK. “bersama berkoordinasi dengan SKPD, PKK sebagai mitra kerja Pemerintah, kedepannya dapat semakin bersinergi,” pungkas Ny. Rosinta Askiman.

Turut hadir dalam acara ini, para Forkopimda, SKPD dan para undangan lainnya. (Sg)

Redaksi KalbarOnline

Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Harisson Ingatkan Nakes Tidak Membedakan Pelayanan Pasien BPJS dan Umum

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson mengingatkan tenaga kesehatan, baik itu perawat…

13 seconds ago

Tayang 20 November, Berikut Sinopsis Drama China See Her Again

KalbarOnline - Drama thriller terbaru China berjudul See Her Again dibintangi William Chan dan tayang…

8 minutes ago

Ria Ricis Tetap Lanjutkan Proses Hukum Kasus Dugaan Pemerasan, Meski Eks Karyawan Sudah Minta Maaf

KalbarOnline - Kasus dugaan pengancaman dan pemerasan yang dilakukan mantan karyawan Ria Ricis kembali disidang…

52 minutes ago

Ini Rincian Dugaan Aliran Uang Korupsi Erry ke Ria Norsan, Termasuk Untuk Membeli Karpet Masjid Agung Al-Falah Mempawah

KalbarOnline, Pontianak - Uang korupsi pembangunan Gedung Balai Pendidikan dan Pelatihan Transportasi Darat (BP2TD) di…

2 hours ago

Momen Bang Didi Temui Pedagang Sembari Belanja Sayur di Pasar Pagi Putussibau

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Calon Wakil Gubernur Kalimantan Barat nomor urut 1, Didi Haryono menyempatkan…

2 hours ago

Manfaat Jalan Kaki untuk Kesehatan Fisik dan Mental

KalbarOnline - Jalan kaki merupakan salah satu bentuk aktivitas fisik yang paling sederhana dan mudah…

2 hours ago