Categories: Sintang

Bupati Sintang Menyerahkan DIPA Ta 2017 Kepada Sejumlah SKPD

KalbarOnline, Sintang – Bupati Sintang, dr. Jarot Winarno, M.Med.Ph, menyerahkan Daftar Isian Pelaksanaan Anggaran (DIPA) tahun anggaran 2017 di Balai Praja Kompleks Kantor Bupati Sintang, Jumat (16/12/2016).

“Penyerahan DIPA ini merupakan awal dari rangkaian proses pelaksanaan APBN tahun 2017,” kata Bupati dalam sambutannya. “penyerahan DIPA tahun 2017 ini dapat lebih awal, agar pelaksanaan pembangunan dan pencairan anggaran pembangunan dan pencairan anggaran di pusat dan daerah dapat lebih baik lagi dari tahun 2016,” papar dr. Jarot.

Bupati mengingatkan bahwa percepatan penyerahan DIPA tahun anggaran 2017 bertujuan untuk memperbaiki pelaksaan tahap perencanaan dan sinkronisasi program pembangunan antara pusat dan daerah. Proses ini mengacu pada arahan presiden RI dalam acara penyerahan DIPA kepada Gubernur dan Bupati/ walikota tanggal  7 Desember 2016. “pertama, APBN 2017 disusun agar mampu mendorong pertumbuhan ekonomi sekaligus menjadi instrumen untuk mengatasi pengangguran, pengentasan kemiskinan dan kesenjangan” ungkap dr. Jarot. “kedua semua jajaran pemerintah, agar meningkatkan monitoring dan evaluasi pelaksanaan belanja pemerintahan di tahun 2017,” tambahnya.

Langkah ketiga menurut sebagaimana disampaikan Bupati Sintang dalam sambutannya, agar satuan kerja penerima DIPA mempergunakan DIPA tahun 2017 dengan mengedepankan sikap kehati-hatian dan tetap berada dalam koridor hukum. “keempat, tingkatkan kompetensi segenap pelaksana dan terakhir, para pelaksana DIPA saya harapkan dapat memiliki one stop service,” pungkas orang nomor satu di Sintang tersebut.

Bupati menyerahkan sebanyak 49 DIPA dengan nilai Rp. 622,71 milyar. Dari 49 DIPA tersebut, 18 diantaranya milik Kabupaten Melawi.

Pada sambutannya, Kepala Kantor Perbendaharaan Negara (KPPN) Sintang, Ina Jaleha menyampaikan 9 poin penting. “Perlu dilakukan percepatan proyek, terutama infrastruktur dan pengadaan barang/jasa berskala besar sebelum tahun anggaran dimulai,” kata Ina. “untuk kelancaran kegiatan lelang, penunjukkan KPA dan PPK tahun Anggaran yang lalu masih berlaku  dan kuasa pengguna anggaran Satuan kerja agar meneliti kembali DIPA petikan yang diterima,”tambahnya.

Hal lain yang disampaikan oleh Ina, terkait dengan kesalahan administratif untuk segera mengajukan revisi ke Kanwil DJPB Kalbar. “apabila ada anggaran yang masih diblokir, maka segera lengkapi dat apndukung yang dipersyaratkan untuk kemudian disampaikan ke Unit Eselon I,” papar Ina. “terkait dengan pengadaan barang dan jasa, lakukan pendataan pekerjaan belanja modal dan segera realisasikan sesuai ketentuan, terutama pekerjaan dengan nilai paket sampai dengan 200 juta,” tambahnya.

Ina juga mengingatkan para satuan kerja penerima DIPA untuk segera melakukan revolving jika UP telah digunakan 50% agar tidak terkena sanksi administratif. “segera daftarkan kontrak ke KPPN paling lambat 5 hari kerja setelah kontrak ditandatangani,” terang Ina. “segera ajukan tagihan jika termin pembayaran jatuh tempo,” tutupnya.

Dari data yang dilansir oleh KPPN, alokasi belanja barang mengalami penurunan sebesar Rp. 13,20 miliar atau sebesar 10,22%. Sedangkan alokasi belanja modal naik sebesar 46,71% atau sebesar Rp. 33,1 miliar. Anggaran belanja bantuan sosial naik sebesar 0,28% atau sebanyak Rp. 900.000 dan belanja pegawai meningkat sebanyak 9,89 miliar atau sebesar 2,52%. (Sg)

Redaksi KalbarOnline

Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Transisi PAUD Menyenangkan, Windy Bacakan Dongeng hingga Ajak Anak di Pontianak Sarapan Sehat

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat Ketua TP PKK Provinsi Kalimantan Barat, Windy Prihastari yang juga selaku…

4 hours ago

Sutarmidji Siap Turun Tangan Tata Kawasan Sungai Jawi

KalbarOnline, Pontianak - Masyarakat Kota Pontianak masih menginginkan Sutarmidji kembali menjadi Gubernur Kalimantan Barat (Kalbar)…

4 hours ago

Debut Solo Irene Red Velvet Begitu Dinantikan, Ternyata Ini Alasannya

KalbarOnline - Debut solo Irene Red Velvet "Like a Flower" dikabarkan akan dilakukan pada 26…

5 hours ago

Inilah Penampakan Mobil Mewah Veddriq Leonardo, Hadiah dari Oesman Sapta

KalbarOnline, Pontianak - Atlet panjat tebing Indonesia, Veddriq Leonardo yang sukses meraih medali emas di…

5 hours ago

Mengenal Bulking dan Cara Menerapkannya untuk Orang Kurus

KalbarOnline - Bulking adalah fase dalam program kebugaran di mana seseorang sengaja meningkatkan asupan kalori…

6 hours ago

Devy Harinda Buka Lomba Senam Kreasi HUT ke-53 Korpri 2024 Kabupaten Ketapang

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati Ketapang, Asisten Sekda Bidang Administrasi Umum Pemkab Kegapang, Devy Harinda…

6 hours ago