Categories: Pontianak

Heboh Tugu Kuntilanak, Kartius: Kalau Susah, Cari Seperti Wajah Saya Saja

Sutarmidji: Kuntilanak kan Perempuan

KalbarOnline, Pontianak – Wacana pembangunan monumen atau tugu Kuntilanak yang dilontarkan Pemerintah Provinsi Kalimantan Barat melalui Kepala Dinas Pemuda, Olahraga dan Pariwisata (Kadisporapar) Pemprov Kalimantan Barat, Kartius, terus menuai perbincangan miring.

Kartius selaku yang empunya ide yang dianggap ‘kocak, konyol’ mengaku sudah memiliki desain Monumen atau Tugu Kuntilanak tersebut.

Tugu tersebut, diwacanakan akan menjadi ikon Kota Pontianak, dengan alasan untuk menarik wisatawan dan menambah destinasi di Ibu Kota Provinsi Kalimantan Barat.

“Saya belum pernah lihat Kuntilanak, tapi saya sudah punya desain. Cantik barang itu,” beber Kartius kepada sejumlah wartawan, saat menghadiri peresmian Gedung Kejati Kalbar, Selasa (24/1) lalu.

Tampak terlihat Wali Kota Pontianak, Sutarmidji yang berada di samping Kartius saat memberikan keterangan kepada wartawan.

Kartius bertekad mempertahankan idenya tersebut dengan membangun Tugu Kuntilanak berlatar belakang pariwisata. Menurutnya, di Kota Pontianak tempat wisata belum begitu banyak dibanding kabupaten dan kota lain di Provinsi Kalimantan Barat.

Maka, katanya, ide membangun Tugu Kuntilanak adalah untuk menambah destinasi wisata, guna menjadi kebanggaan.

“Di Pontianak, mana yang kita banggakan, coba,” tutur Kartius.

Dijabarkannya, Tugu Kuntilanak memiliki menara setinggi 100 meter, yang terbuat dari perunggu.

“Bukan Kuntilanaknya seratus meter, itu sepok. Tapi menaranya,” tegas Kartius.

Dirinya optimis apabila tugu ini dibangun, kelak akan menjadi salah satu pemasukan bagi pendapatan daerah.

“Saya pernah lihat di suatu negara, sekali naik ke menara bayar 200 ribu lebih. Padahal tidak ada apa-apa. Tapi mau tahu ndak, ribuan orang antri, sampai 2 (dua) jam,” ucapnya.

Sejumlah awak media juga menanyakan bagaimana ilustrasi Tugu Kuntilanak tersebut.

“Saya sudah punya gambarnya, cuma saya sedang cari dimana, saye kan pindah kantor, nanti saye lihatkan, wah cantik orangnya,” ujar Kartius disambut sejumlah pertanyaan lain oleh wartawan.

“Rambutnya mengurai, seperti mayang mengurai,” tukas Kartius.

Kartius juga menambahkan apabila sulit mendapatkan gambaran ilustrasi Kuntilanak, dirinya tak segan-segan mengatakan cari saja seperti wajahnya (Kartius.red).

“Kalau memang heran atau susah, cari seperti wajah saya saja,” ujar Kartius.

“Kuntilanak kan perempuan,” jawab Midji. “Wajahnya laki-laki badan perempuan,” sambung Kartius.

Macam di gertak 1 pula,” kelakar Sutarmidji.

Menanggapi keterangan Kartius, Wali Kota Pontianak Sutarmidji berminat melihat desain Tugu Kuntilanak.

“Nanti, Pak Kartius kasihkan gambarnya dengan saya. Siapa tahu kayak Sofia Latjuba, kan,” kelakar Midji. (Fai)

Sumber video: https://www.youtube.com/watch?v=1QtZZVRSFcs&sns=fb

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Ria Ricis Tetap Lanjutkan Proses Hukum Kasus Dugaan Pemerasan, Meski Eks Karyawan Sudah Minta Maaf

KalbarOnline - Kasus dugaan pengancaman dan pemerasan yang dilakukan mantan karyawan Ria Ricis kembali disidang…

12 minutes ago

Ini Rincian Dugaan Aliran Uang Korupsi Erry ke Ria Norsan, Termasuk Untuk Membeli Karpet Masjid Agung Al-Falah Mempawah

KalbarOnline, Pontianak - Uang korupsi pembangunan Gedung Balai Pendidikan dan Pelatihan Transportasi Darat (BP2TD) di…

55 minutes ago

Momen Bang Didi Temui Pedagang Sembari Belanja Sayur di Pasar Pagi Putussibau

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Calon Wakil Gubernur Kalimantan Barat nomor urut 1, Didi Haryono menyempatkan…

59 minutes ago

Manfaat Jalan Kaki untuk Kesehatan Fisik dan Mental

KalbarOnline - Jalan kaki merupakan salah satu bentuk aktivitas fisik yang paling sederhana dan mudah…

59 minutes ago

Silaturahmi dengan Paguyuban Jawa Kapuas Hulu, Bang Didi Diminta Perbaiki Infrastruktur

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Calon Wakil Gubernur Kalimantan Barat nomor urut 1, Didi Haryono diminta…

59 minutes ago

Syarief Abdullah Tegaskan Timses Midji-Didi Tak Level Gunakan Kampanye Hitam

KalbarOnline, Pontianak - Ketua DPW Partai Nasdem Kalimantan Barat sekaligus Ketua Tim Pemenangan Pasangan Midji-Didi,…

1 hour ago