Categories: Sekadau

Mayat Yang Ditemukan di Area Kebun Karet Akhirnya Teridentifikasi

Adalah Herman, Warga Kecamatan Nanga Taman

KalbarOnline, Sekadau – Penemuan mayat yang mengegerkan warga di Dusun Suak Payung Kecamatan Sekadau Hilir, Kabupaten Sekadau akhirnya teridentifikasi.

Mayat pria tersebut adalah Herman, warga RT 006 RW 003 Dusun Nanga Taman, Kecamatan Nanga Taman, Kabupaten Sekadau.

Tutik salah seorang warga Nanga Taman membenarkan bahwa mayat yang ditemukan tergeletak di area kebun karet adalah Herman, saat dikonfirmasi melalui whatsapp.

Almarhum Herman merupakan suami dari Ida warga Nanga Taman yang kebetulan rumahnya berdekatan dan merupakan kerabat.

Diketahui, Almarhum yang sehari-hari beraktivitas sebagai penjual durian dan jengkol meninggalkan dua orang anak.

“Almarhum pernah juga menjadi satpam di salah satu bank di Nanga Taman,” ungkap Tutik.

Sepeninggal almarhum masih menyisakan pertanyaan besar karena ada bekas lukas lebam di bagian tubuhnya.

“Selaku kerabat, kami harap kejadian ini diselidiki dengan profesional oleh pihak kepolisian karena terlihat tidak wajar,” harapnya.

Sementara itu, pihak Kepolisian masih mengembangkan penyelidikan terkait kematian Herman di area kebun karet Dusun Suak Payung milik warga. (Mus)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Tayang Hari Ini di Bioskop, Berikut Sinopsis Film Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu

KalbarOnline - Film Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu tayang di bioskop Indonesia mulai Kamis, 21…

5 hours ago

Pergoki Rumah Berantakan dan Kotor, Nana Mirdad Trauma Punya ART

KalbarOnline - Baru-baru ini, Nana Mirdad curhat lewat akun Instagram pribadinya soal pengalaman tidak menyenangkan…

6 hours ago

Pj Gubernur Harisson Minta Rumah Sakit Daerah di Kalbar Berikan Layanan Prima Bagi Masyarakat

KalbarOnline, Pontianak - Dalam meningkatkan kualitas pelayanan dan peralatan medis di Kalimantan Barat, Pemerintah Provinsi…

7 hours ago

Mentan Andi Amran Sulaiman Dorong Kalbar Jadi Lumbung Pangan Nasional

KalbarOnline, Sambas - Dalam rangka optimalisasi lahan (oplah) pertanian di Kalimantan Barat, Menteri Pertanian RI,…

7 hours ago

Anggota DPRD Ketapang Rion Sardi Serap Aspirasi Masyarakat di Tepian Sungai Pawan

KalbarOnline, Ketapang - Anggota DPRD Kabupaten Ketapang dari Fraksi Partai Demokrat, Rion Sardi melakukan reses…

7 hours ago

Tangani Ruas Jalan Pelang – Sungai Kepuluk, Dinas PUPR Ketapang Bakal Siagakan TRC

KalbarOnline, Ketapang - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Ketapang bakal membentuk Tim Reaksi Cepat (TRC) untuk menangani…

7 hours ago