KalbarOnline, Mempawah – Rencana kunjungan Presiden RI Joko Widodo ke Kalbar memberikan harapan yang besar bagi Pemerintah Kabupaten Mempawah, pasalnya satu diantara sasaran kunjungan orang nomor 1 (satu) di Indonesia ini yakni ke Kabupaten Mempawah.
Bupati Mempawah, Ria Norsan mengatakan bahwa dengan kunjungan Presiden ke Mempawah menunjukkan keseriusan pembangunan di wilayah Kalbar khususnya di Mempawah ini diantaranya dengan rencana diresmikannya PLTG MPP Jungkat 100 MW.
“Kita berterimakasih karena PLTG sudah jadi,” ujarnya seperti yang dilansir dari lama Pontianak.tribunnews.com, Rabu (15/3/2017).
Namun yang terpenting, lanjut Norsan, kehadiran Presiden RI ini membawa angin segar bagi realisasi segera percepatan pembangunan pelabuhan internasional Kijing di Kecamatan Sungai Kunyit, Kabupaten Mempawah.
“Harapan kita pelabuhan internasional yang Insha Allah akan dibangun di pantai Kijing, dengan nanti beliau berkunjung, makan siang,” ungkapnya.
Terlebih lagi, rencana Presiden diagendakan untuk menyerahkan KIP, KIS kepada masyarakat kurang mampu ini dipusatkan di Pantai Kijing.
“Sekalian menyerahkan KIS, KIP, KJP dan tambahan lainnya. Maka harapan kita bisa secepatnya merealisasikan pelabuhan Internasional Kijing itu,” tukasnya.
Terlebih lagi seperti diketahui, pembangunan pelabuhan internasional ini sudah masuk dalam Perpres Nomor 3 Tahun 2016 tentang Percepatan Pelaksanaan Proyek Strategis Nasional.
“Karena ini juga sudah dituangkan beliau dalam Keppres terkait proyek strategis nasional nomor 3 tahun 2016 supaya cepat terwujud,” bebernya.
Hal ini, menurutnya, dalam rangka percepatan pelaksanaan proyek strategis guna memenuhi kebutuhan dasar serta meningkatkan kesejahteraan masyarakat.
“Karena kita Kalbar belum ada pelabuhan laut dalam. Maka harapan kita bagi masyarakat Kabupaten Mempawah, umumnya Kalimantan Barat berharap cepat terealisasinya pelabuhan Internasional itu,” imbuhnya.
Tokoh yang digadang – gadang menjadi bakal calon Gubernur Kalbar 2018 ini juga mengungkapkan selain diagendakan meresmikan PLTG MPP Jungkat 100 MW yang sudah lebih dahulu dilakukan groundbreaking beberapa waktu lalu Presiden juga akan meresmikannya.
“Karena sebelumnya beliau sudah memancangkan tiang pertama, maka sekarang beliau akan meresmikannya,” ujarnya.
Setelah itu, lanjut Bupati, Presiden akan Sholat Jum’at di Masjid Agung Al Falah Mempawah.
“Setelah Sholat Jum’at, beliau akan menuju ke Kijing dan makan siang di Pantai Kijing, setelah itu melanjutkan perjalanan ke Kabupaten Sambas untuk menginap di Sambas. Keesokan harinya melanjutkan perjalanan ke Aruk Sajingan,” tandasnya.
“Untuk kepulangannya, tidak tahu, apakah menempuh jalur darat atau menggunakan heli,” pungkasnya. (Lis)
KalbarOnline - Film Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu tayang di bioskop Indonesia mulai Kamis, 21…
KalbarOnline - Baru-baru ini, Nana Mirdad curhat lewat akun Instagram pribadinya soal pengalaman tidak menyenangkan…
KalbarOnline, Pontianak - Dalam meningkatkan kualitas pelayanan dan peralatan medis di Kalimantan Barat, Pemerintah Provinsi…
KalbarOnline, Sambas - Dalam rangka optimalisasi lahan (oplah) pertanian di Kalimantan Barat, Menteri Pertanian RI,…
KalbarOnline, Ketapang - Anggota DPRD Kabupaten Ketapang dari Fraksi Partai Demokrat, Rion Sardi melakukan reses…
KalbarOnline, Ketapang - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Ketapang bakal membentuk Tim Reaksi Cepat (TRC) untuk menangani…