KalbarOnline, Pontianak – Orang nomor 1 (satu) di Kabupaten Kayong Utara, Hildi Hamid menyatakan bahwa dirinya siap maju menjadi calon Gubernur Kalimantan Barat pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak tahun 2018.
Namun, Bupati Kayong Utara ini mengatakan, masih ingin melihat terlebih dahulu respon dari masyarakat.
“Kita lihat dululah respon masyarakat seperti apa, saya siap maju dan siap mundur untuk kepentingan masyarakat,” katanya usai acara pelantikan Pengurus Wilayah Nahdlatul Ulama (PWNU) Kalimantan Barat masa khidmat 2017-2022, di Hotel Mahkota Pontianak, Sabtu (01/04) kemarin.
Menurutnya, maju sebagai Gubernur merupakan merebutkan kekuasaan, dan kewenangan, namun niat menjadi Gubernur adalah untuk kepentingan masyarakat.
“Yang pasti akan membuat Kalbar menjadi lebih baik,” tandasnya. (Fai)
KalbarOnline - Film Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu tayang di bioskop Indonesia mulai Kamis, 21…
KalbarOnline - Baru-baru ini, Nana Mirdad curhat lewat akun Instagram pribadinya soal pengalaman tidak menyenangkan…
KalbarOnline, Pontianak - Dalam meningkatkan kualitas pelayanan dan peralatan medis di Kalimantan Barat, Pemerintah Provinsi…
KalbarOnline, Sambas - Dalam rangka optimalisasi lahan (oplah) pertanian di Kalimantan Barat, Menteri Pertanian RI,…
KalbarOnline, Ketapang - Anggota DPRD Kabupaten Ketapang dari Fraksi Partai Demokrat, Rion Sardi melakukan reses…
KalbarOnline, Ketapang - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Ketapang bakal membentuk Tim Reaksi Cepat (TRC) untuk menangani…