Categories: Sekadau

Tinjau Pembangunan Koramil Nanga Mahap, Dandim 1204 Harap Komitmen Pemkab Berlangsung Secara Kontinyu

KalbarOnline, Sekadau – Komandan Kodim 1204 Sanggau, Letnan Kolonel Herry Purwanto meninjau pembangunan komplek Koramil Nanga Mahap, Jum’at (30/6) siang.

Pembangunan komplek yang terdiri dari kantor, rumah dinas, pendopo, dan jalan lingkungan Koramil tersebut terlaksana berkat sokongan dana hibah dari Pemkab Sekadau tahun anggaran 2017 senilai 1,7 miliar rupiah.

“Kami sangat mengapresiasi komitmen dan perhatian dari Pemkab Sekadau kepada jajaran kami,” ujar Letkol Herry di sela meninjau pembangunan Koramil.

Ini merupakan hibah yang kesekian kalinya diberikan oleh Pemkab Sekadau kepada unsur TNI, setelah sebelumnya pembangunan Koramil Belitang Hulu dan Sekadau Hulu.

“Kita berharap komitmen ini berlangsung secara kontinyu,” harapnya.

Progres pembangunan sendiri sudah mencapai lebih kurang 70 persen dengan masa kerja 180 hari kalender yang akan berakhir bulan Oktober mendatang. Diperkirakan, dalam waktu dekat pengerjaan bangunan sudah akan rampung.

Dandim mengungkapkan, Koramil Nanga Mahap nantinya akan lebih lengkap dibanding Koramil lain di jajaran Kodim 1204/Sgu.

“Dari sisi fasilitas termasuk yang paling lengkap. Namun personil yang ada hanya lima orang, nanti mungkin akan dikaji lagi sesuai kebutuhan,” pungkas Dandim. (Mus)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Di Electricity Connect 2024, PLN Galang Kolaborasi Global Wujudkan Transisi Energi di Indonesia

KalbarOnline, Jakarta - PT PLN (Persero) terus menggalang kolaborasi global demi mendukung upaya pemerintah dalam…

6 minutes ago

Tayang Hari Ini di Bioskop, Berikut Sinopsis Film Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu

KalbarOnline - Film Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu tayang di bioskop Indonesia mulai Kamis, 21…

15 hours ago

Pergoki Rumah Berantakan dan Kotor, Nana Mirdad Trauma Punya ART

KalbarOnline - Baru-baru ini, Nana Mirdad curhat lewat akun Instagram pribadinya soal pengalaman tidak menyenangkan…

15 hours ago

Pj Gubernur Harisson Minta Rumah Sakit Daerah di Kalbar Berikan Layanan Prima Bagi Masyarakat

KalbarOnline, Pontianak - Dalam meningkatkan kualitas pelayanan dan peralatan medis di Kalimantan Barat, Pemerintah Provinsi…

16 hours ago

Mentan Andi Amran Sulaiman Dorong Kalbar Jadi Lumbung Pangan Nasional

KalbarOnline, Sambas - Dalam rangka optimalisasi lahan (oplah) pertanian di Kalimantan Barat, Menteri Pertanian RI,…

16 hours ago

Anggota DPRD Ketapang Rion Sardi Serap Aspirasi Masyarakat di Tepian Sungai Pawan

KalbarOnline, Ketapang - Anggota DPRD Kabupaten Ketapang dari Fraksi Partai Demokrat, Rion Sardi melakukan reses…

16 hours ago