Categories: Sekadau

Semarakan HUT RI ke-72, MABM Gelar Festival Dendang Melayu

KalbarOnline, Sekadau – Guna menyemarakan hari ulang tahun (HUT) Republik Indonesia ke-72, Majelis Adat Budaya Melayu (MABM) Kabupaten Sekadau menggelar festival dendang Melayu. Kegiatan ini untuk menjaring pemuda-pemudi Melayu bertalenta untuk mengikuti Festival Seni Budaya Melayu (FSBM) XII se-Kalbar.

Ketua MABM Kabupaten Sekadau, Sunardi mengungkapkan bahwa festival dendang Melayu itu untuk memeriahkan HUT RI ke 71 pada 17 Agustus mendatang. Tak hanya itu, kata dia, kegiatan tersebut bertujuan mencari bakat-bakat atau untuk mengikuti festival seni budaya melayu XII se Kalbar pada 2018 mendatang.

“Mereka yang bertalenta itu nantinya itu akan mengikuti FSBM XII se-Kalbar yang diselenggarakan di Kabupaten Sekadau,” ucapnya.

Dirinya mengatakan bahwa kegiatan tersebut terbuka untuk umum, laki-laki atau perempuan berusia 15–40 tahun dengan menunjukan fotocopy identitas diri. Ia mengatakan, pendaftaran tersebut gratis dengan mengambil formulir di Sekretariat MABM di Komplek Terminal Lawang Kuari, Kota Sekadau.

“Pendaftaran itu dibuka hingga 15 Agustus mendatang. Akan ada tropi dan uang pembinaan kepada para pemenang nantinya,” ujarnya.

Untuk itu, ia mengajak masyarakat untuk memeriahkan kegiatan tersebut. Kegiatan itu, kata dia, akan dimulai 17 – 19 Agustus mendatang di Terminal Lawang Kuari, Kota Sekadau.

“Silahkan mendaftarkan diri. Kami juga mengajak partisipasi masyarakat dalam memeriahkan kegiatan tersebut,” pungkasnya. (Mus)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Tayang Hari Ini di Bioskop, Berikut Sinopsis Film Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu

KalbarOnline - Film Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu tayang di bioskop Indonesia mulai Kamis, 21…

15 hours ago

Pergoki Rumah Berantakan dan Kotor, Nana Mirdad Trauma Punya ART

KalbarOnline - Baru-baru ini, Nana Mirdad curhat lewat akun Instagram pribadinya soal pengalaman tidak menyenangkan…

15 hours ago

Pj Gubernur Harisson Minta Rumah Sakit Daerah di Kalbar Berikan Layanan Prima Bagi Masyarakat

KalbarOnline, Pontianak - Dalam meningkatkan kualitas pelayanan dan peralatan medis di Kalimantan Barat, Pemerintah Provinsi…

16 hours ago

Mentan Andi Amran Sulaiman Dorong Kalbar Jadi Lumbung Pangan Nasional

KalbarOnline, Sambas - Dalam rangka optimalisasi lahan (oplah) pertanian di Kalimantan Barat, Menteri Pertanian RI,…

16 hours ago

Anggota DPRD Ketapang Rion Sardi Serap Aspirasi Masyarakat di Tepian Sungai Pawan

KalbarOnline, Ketapang - Anggota DPRD Kabupaten Ketapang dari Fraksi Partai Demokrat, Rion Sardi melakukan reses…

16 hours ago

Tangani Ruas Jalan Pelang – Sungai Kepuluk, Dinas PUPR Ketapang Bakal Siagakan TRC

KalbarOnline, Ketapang - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Ketapang bakal membentuk Tim Reaksi Cepat (TRC) untuk menangani…

16 hours ago