Categories: Kayong Utara

Bawa Sabu 100 Gram, Seorang Pemuda Diciduk Polisi di Pelabuhan Teluk Batang

KalbarOnline, Kayong Utara – Kepolisian Resort (Polres) Kabupaten Kayong Utara (KKU) berhasil mengamankan seorang pemuda yang kedapatan membawa narkoba jenis sabu seberat 100 gram, pelaku diamankan oleh polisi di pelabuhan Teluk Batang sekitar pukul 15:30 Wib selanjutnya pelaku langsung dibawa ke Mapolres Kayong Utara untuk dimintai keterangan guna proses pengembangan, Selasa (22/8).

Kapolres Kayong Utara, AKBP Arif Kurniawan mengungkapkan identitas pelaku berinisial A (36) yang berasal dari Pontianak.

“Kronologisnya, pelaku ini membawa narkoba dari pelabuhan Rasau Jaya menuju pelabuhan Teluk Batang dengan cara dimasukkan ke dalam tas, pada saat dilakukan penindakkan Polisi berhasil menemukan narkoba, disinyalir jenis sabu didalam tas yang dibawa pelaku,” ungkap Kapolres.

Pelaku Dihadirkan Saat Jumpa Pers di Polres Kayong Utara (Foto: Adi LC)

Lebih lanjut, Kapolres mengatakan bahwa berdasarkan dari keterangan pelaku, barang haram tersebut rencananya akan diantar kepada seseorang di Desa Simpang Siduk, Kecamatan Sukadana.

“Pelaku berinisial A ini sudah empat kali keluar masuk ke Kayong Utara ini untuk mengedarkan narkoba dan diduga bisa lebih, sebab status pelaku tidak memiliki pekerjaan tetap,” terang Kapolres.

Terhadap kasus ini, pihak kepolisian masih melakukan pendalaman serta pengembangan, terhadap pelaku akan dijerat dengan pasal 112 dan 114 Undang – undang Nomor 35 Tahun 2009 tentang Narkotika dengan ancaman hukuman delapan tahun kurungan penjara atau maksimal seumur hidup. (Adi LC/Tim)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Tayang Hari Ini di Bioskop, Berikut Sinopsis Film Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu

KalbarOnline - Film Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu tayang di bioskop Indonesia mulai Kamis, 21…

6 hours ago

Pergoki Rumah Berantakan dan Kotor, Nana Mirdad Trauma Punya ART

KalbarOnline - Baru-baru ini, Nana Mirdad curhat lewat akun Instagram pribadinya soal pengalaman tidak menyenangkan…

7 hours ago

Pj Gubernur Harisson Minta Rumah Sakit Daerah di Kalbar Berikan Layanan Prima Bagi Masyarakat

KalbarOnline, Pontianak - Dalam meningkatkan kualitas pelayanan dan peralatan medis di Kalimantan Barat, Pemerintah Provinsi…

8 hours ago

Mentan Andi Amran Sulaiman Dorong Kalbar Jadi Lumbung Pangan Nasional

KalbarOnline, Sambas - Dalam rangka optimalisasi lahan (oplah) pertanian di Kalimantan Barat, Menteri Pertanian RI,…

8 hours ago

Anggota DPRD Ketapang Rion Sardi Serap Aspirasi Masyarakat di Tepian Sungai Pawan

KalbarOnline, Ketapang - Anggota DPRD Kabupaten Ketapang dari Fraksi Partai Demokrat, Rion Sardi melakukan reses…

8 hours ago

Tangani Ruas Jalan Pelang – Sungai Kepuluk, Dinas PUPR Ketapang Bakal Siagakan TRC

KalbarOnline, Ketapang - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Ketapang bakal membentuk Tim Reaksi Cepat (TRC) untuk menangani…

8 hours ago