Categories: Sintang

Pemkab Sintang Komitmen Programkan Perbaikan Jalan

Melalui PU Sudah Diprogramkan Perbaikan Jalan di Kota Sintang

KalbarOnline, Sintang – Kepala Bidang Jalan Kabupaten Dinas Pekerjaan Umum (PU) Kabupaten Sintang, Hendrikus menegaskan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sintang melalui PU sudah memprogramkan perbaikan jalan-jalan yang berada di Kota Sintang.

Namun, menurutnya perbaikan jalan dilakukan secara bertahap dan tidak bisa sekaligus.

“Sudah kami programkan untuk perbaikan jalan Kota Sintang. Semua jalan prioritas, kami lihat ruas jalan mana yang paling parah dan urgen dulu. Itu yang lebih difokuskan pengerjaannya,” ujarnya.

Hendrikus menerangkan pihaknya tetap usulkan perbaikan jalan yang sudah didata dan masuk skala prioritas setiap tahunnya.

Terkait rusaknya Jalan Masuka Darat, Hendrikus mengakui keberadaan jalan sangat vital bagi masyarakat.

Ini dibuktikan dengan padatnya lalu lintas kendaraan bermotor roda dua, empat dan enam. Perbaikan jalan tentu memerlukan proses dan menunggu waktu, jika semua dana dialihkan ke Jalan Masuka Darat ditakutkan menimbulkan kesan diskriminasi bagi jalan-jalan lainnya.

“Siklus perbaikan tetap ada. Tahun 2014 atau 2015 kalau tidak salah pernah dilakukan perbaikan, sebelum rusak kembali,” paparnya.

Ke depan, Hendrikus berjanji memprogramkan lagi perbaikan Jalan Masuka Darat. Namun, pihaknya harus menyesuaikan alokasi anggaran yang ada.

“Karena kami akui, dana sangatlah minim dengan jumlah jalan kabupaten yang begitu panjang. Beberapa jalan di sekitar wilayah itu sudah kami benahi, seperti Jalan S Parman dan sekitarnya,” pungkasnya. (Sg)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Ini Rincian Dugaan Aliran Uang Korupsi Erry ke Ria Norsan, Termasuk Untuk Membeli Karpet Masjid Agung Al-Falah Mempawah

KalbarOnline, Pontianak - Uang korupsi pembangunan Gedung Balai Pendidikan dan Pelatihan Transportasi Darat (BP2TD) di…

35 minutes ago

Momen Bang Didi Temui Pedagang Sembari Belanja Sayur di Pasar Pagi Putussibau

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Calon Wakil Gubernur Kalimantan Barat nomor urut 1, Didi Haryono menyempatkan…

39 minutes ago

Manfaat Jalan Kaki untuk Kesehatan Fisik dan Mental

KalbarOnline - Jalan kaki merupakan salah satu bentuk aktivitas fisik yang paling sederhana dan mudah…

40 minutes ago

Silaturahmi dengan Paguyuban Jawa Kapuas Hulu, Bang Didi Diminta Perbaiki Infrastruktur

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Calon Wakil Gubernur Kalimantan Barat nomor urut 1, Didi Haryono diminta…

40 minutes ago

Syarief Abdullah Tegaskan Timses Midji-Didi Tak Level Gunakan Kampanye Hitam

KalbarOnline, Pontianak - Ketua DPW Partai Nasdem Kalimantan Barat sekaligus Ketua Tim Pemenangan Pasangan Midji-Didi,…

41 minutes ago

Di Electricity Connect 2024, PLN Galang Kolaborasi Global Wujudkan Transisi Energi di Indonesia

KalbarOnline, Jakarta - PT PLN (Persero) terus menggalang kolaborasi global demi mendukung upaya pemerintah dalam…

56 minutes ago