Categories: Sekadau

Dinas PU Sekadau Wacanakan Restorasi Jembatan Kapit Yang ‘Miring’

KalbarOnline, Sekadau – Harapan masyarakat agar pemerintah memperbaiki Jembatan Kapit di Desa Mungguk yang sudah miring, mulai mendapatkan angin segar. Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Sekadau dikabarkan telah mengusulkan perbaikan jembatan tersebut.

“Untuk sekarang memang belum masuk dalam DPA. Tapi kita usulkan perbaikannya tahun 2018 mendatang,” ujar H Heri Handoko ST, Kepala Bidang Bina Marga Dinas PUPR Sekadau, Senin (23/10) kemarin.

Heri mengakui, jembatan Sungai Kapit memang membutuhkan perbaikan. Pasalnya, bangunan jembatan dengan kontruksi kayu beton itu sudah rusak parah. Badan jembatan sudah miring di tengahnya dan nyaris ambruk.

“Tapi kita masih cari kontruksi bangunan yang tepat. Kalau diganti dengan jembatan rangka baja, biayanya terlalu mahal,” ucapnya.

Menurut Heri, ada dua opsi yang bisa dipakai untuk restrukturisasi jembatan itu. Diantranya dengan model jembatan aramco, dimana jembatan dibangun dengan gorong-gorong baja. Model lain, dengan box culvert atau jembatan yang dibangun dengan box beton.

“Pertimbangannya, biayanya lebih murah. Apalagi bentangan sungai tidak terlalu panjang, hanya 20 meter. Aliran air sungai dibawahnya juga tidak terlalu deras. Tapi ini masih dalam rancangan saya saja. Mungkin yang lebih kongkritnya, konsultan perencana lah yang buat rancanngannya,” tutur Heri.

Sementara salah seorang warga setempat, Mar menyambut baik rencana perbaikan jembatan Kapit tersebut.

“Kita mengapresiasi Dinas PUPR yang sudah memikirkan perbaikan jembatan itu,” kata Mar.

Menurut Mar, jembatan tersebut sangat penting untuk kelancaran arus lalu lintas warga.

“Kalau bisa, secepatnya diperbaiki. Jangan hanya wacana saja,” tandasnya. (b/Mus)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Debut Solo Irene Red Velvet Begitu Dinantikan, Ternyata Ini Alasannya

KalbarOnline - Debut solo Irene Red Velvet "Like a Flower" dikabarkan akan dilakukan pada 26…

30 minutes ago

Inilah Penampakan Mobil Mewah Veddriq Leonardo, Hadiah dari Oesman Sapta

KalbarOnline, Pontianak - Atlet panjat tebing Indonesia, Veddriq Leonardo yang sukses meraih medali emas di…

52 minutes ago

Mengenal Bulking dan Cara Menerapkannya untuk Orang Kurus

KalbarOnline - Bulking adalah fase dalam program kebugaran di mana seseorang sengaja meningkatkan asupan kalori…

1 hour ago

Devy Harinda Buka Lomba Senam Kreasi HUT ke-53 Korpri 2024 Kabupaten Ketapang

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati Ketapang, Asisten Sekda Bidang Administrasi Umum Pemkab Kegapang, Devy Harinda…

1 hour ago

Polres Ketapang Siap Amankan Kelancaran Tahapan Pilkada Serentak 2024

KalbarOnline, Ketapang - Kepolisian Resort (Polres) Ketapang siap mengawal pelaksanaan tahapan pilkada serentak, mulai dari…

1 hour ago

Polres Ketapang Luncurkan Gugus Tugas Polri dan Tanam Jagung Hibrida Bersama Kelompok Tani

KalbarOnline, Ketapang - Dalam rangka mendukung program ketahanan pangan, Polres Ketapang mengikuti zoom meeting “Launching…

1 hour ago