Categories: Sintang

Turut Serta Mencerdaskan Anak Bangsa di Perbatasan, Yuk Intip Langkah Kecil Yang Dilakukan Personel Polsek Ketungau Hulu

KalbarOnline, Sintang – Dalam rangka keikutsertaan mencerdaskan kehidupan bangsa, Polsek Ketungau Hulu turut ambil bagian dengan cara melakukan sejumlah kegiatan di Sekolah-sekolah Dasar (SD) di perbatasan yang ada di Kecamatan Ketungau Hulu.

Seperti halnya yang dilakukan oleh Bripka Riwan Rosidi, seorang anggota Polsek Ketungau Hulu ini dengan gencar dan tanpa bosan-bosannya untuk membantu pemerintah dalam hal mencerdaskan Kehidupan bangsa khususnya di wilayah Perbatasan yang ada di Kecamatan Ketungau Hulu, Kabupaten Sintang.

Langkah yang dilakukannya itu yakni dengan mendatangi serta membawa buku-buku pengetahuan ke sekolah-sekolah dasar yang ada di Desa Rentung, Ketungau Hulu.

Dalam kegiatan tersebut Bripka Riwan Rosidi turut dibantu oleh sang istri yaitu Eka serta didampingi Ketua Bhayangkari Ranting Ketungau Hulu, Ny Mariko.

Murid-murid SD di perbatasan khususnya SD Negeri Rentung sangat antusias dan menyambut dengan penuh gembira atas kedatangan seorang Polisi yang membawa buku-buku guna menambah pengetahuan murid-murid SD tersebut.

Salah satu orang tua murid SD tersebut yang enggan menyebutkan namanya ini mengungkapkan, terima kasihnya atas kegiatan yang dilakukan oleh Polsek Ketungau Hulu karena dapat membantu anak-anak dalam menambah ilmu pengetahuan di sekolah.

“Saya ucapkan banyak terima kasih buat pak Polisi,” ungkapnya.

Dipundak Sang Bripka Riwan Rosidi bukanlah seorang guru atau tenaga pendidik tetapi ia adalah Seorang Abdi Negara selaku anggota Polri yang bertugas diwilayah perbatasan NKRI-MALAYSIA tepatnya di Polsek Ketungau Hulu.

Sehari-harinya ia menjalankan tugas dalam hal menjaga harkamtibmas namun disela-sela tugasnya itu Bripka Riwan Rosidi melakukan trobosan guna membantu pemerintah dalam hal mencerdaskan kehidupan bangsa dengan ambil bagian peran serta.

Dalam kesempatan terpisah Kapolsek Ketungau Hulu Kompol Mariko mengungkapkan bahwa kami selain bertugas menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat kami juga  membangun kedekatan antara Polri dan masyarakat.

“Salah satunya door to door (DDS) mendatangi tempat sekolah sekolah Dasar yang ada di Ketungau Hulu dan menyediakan buku-buku untuk dibaca,” tandasnya. (Sg)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Debut Solo Irene Red Velvet Begitu Dinantikan, Ternyata Ini Alasannya

KalbarOnline - Debut solo Irene Red Velvet "Like a Flower" dikabarkan akan dilakukan pada 26…

55 seconds ago

Inilah Penampakan Mobil Mewah Veddriq Leonardo, Hadiah dari Oesman Sapta

KalbarOnline, Pontianak - Atlet panjat tebing Indonesia, Veddriq Leonardo yang sukses meraih medali emas di…

23 minutes ago

Mengenal Bulking dan Cara Menerapkannya untuk Orang Kurus

KalbarOnline - Bulking adalah fase dalam program kebugaran di mana seseorang sengaja meningkatkan asupan kalori…

43 minutes ago

Devy Harinda Buka Lomba Senam Kreasi HUT ke-53 Korpri 2024 Kabupaten Ketapang

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati Ketapang, Asisten Sekda Bidang Administrasi Umum Pemkab Kegapang, Devy Harinda…

52 minutes ago

Polres Ketapang Siap Amankan Kelancaran Tahapan Pilkada Serentak 2024

KalbarOnline, Ketapang - Kepolisian Resort (Polres) Ketapang siap mengawal pelaksanaan tahapan pilkada serentak, mulai dari…

54 minutes ago

Polres Ketapang Luncurkan Gugus Tugas Polri dan Tanam Jagung Hibrida Bersama Kelompok Tani

KalbarOnline, Ketapang - Dalam rangka mendukung program ketahanan pangan, Polres Ketapang mengikuti zoom meeting “Launching…

55 minutes ago