Categories: Sintang

Puluhan Warga Laporkan Kades Senangan Kecil ke Bupati Sintang

Dugaan Penyalahgunaan Penggunaan ADD dan DD

KalbarOnline, Sintang – Puluhan warga Desa Senangan Kecil melaporkan Kepala Desa-nya ke Bupati Sintang, Jarot Winarno.

Laporan tersebut lantaran, warga setempat menduga Kades Senangan Kecil, Tomas, melakukan penyalahgunaan penggunaan ADD dan DD.

“Sebenarnya laporan kami sudah lama. Kami sudah memasukan laporan pada tanggal,18 Agustus 2017, tapi sampai sampai saat ini belum juga ada tindakkan atau tanggapan dari dinas terkait,” kata waga Desa Senangan Kecil, Y.E (nama samaran) pada media ini.

Menurutnya pada tahun 2015 BPD Desa Senangan Kecil juga pernah melaporkan Kades Tomas kepada Bupati Sintang atas dugaan serupa.

“Tapi tidak juga ada tindakan, mungkin Kades kami kebal hukum,” kata Y.E, bernada kesal.

Ia menjelaskan bahwa ada beberapa item yang dianggap masyarakat sebagai bentuk penyalahgunaan penggunaan ADD dan DD oleh Tomas. Diantaranya tahun anggaran 2015, rehap jembatan menuju kantor Desa dengan anggaran Rp9.900.000,- dimana jembatan tersebut hanya diganti dengan beberapa keping papan dan sekarang jembatan tersebut sudah rusak parah.

Kemudian, lanjutnya, kegiatan kebersihan Dusun dan RT tidak jelas siapa penerimanya tetapi, jelasnya, dianggarkan Rp3.200.000,-.

“Tahun 2016 ada beberapa item juga yang diduga warga sebagai bentuk penyalahgunaan ADD dan DD. Misalnya pembuatan WC berukuran 4×3 meter yang menggunakan triplek mencapai 40 keping, seng gelombang 20 keping. Serta pembangunan jembatan yang di RABDes-nya 60 meter dengan anggaran Rp68.447.000,-, tetapi jembatan hanya dibuat 29 meter,” tukasnya.

Dalam RAPBDes juga tertera pembangunan PAUD, seluncur dan gorong gorong, sementara, lanjutnya, hasil di lapangan tidak ada.

Tahun 2017, belanja bahan bakar speed 3,3 hp yang dianggarkan dari dana desa sebanyak 200 liter/tahun x Rp12.000/ liternya dengan jumlah Rp.2.400.000,-.

“Tapi speed dan bbm tersebut digunakan untuk ngojek angkutan penumpang dari terminal HTI Dusun Panti Narung ke Nanga Merakai, uang hasilnya tidak tahu untuk apa di desa, tentunya masyarakat menduga-duga. Ada juga dugaan bahwa hasil tersebut untuk keperluan pribadi Tomas,” tuturnya.

“Ada juga pembangunan jalan yang baru selesai dibangun, tetapi sudah hancur. Dan masih banyak lagi yang tidak bisa kami beberkan satu persatu,” jelas Y.E.

Demi keselamatan uang Negara, pihaknya meminta dinas terkait secepatnya melakukan cek ke lapangan dan libatkan masyarakat.

“Supaya terang benderang hasil auditnya,” ungkap beberapa warga yang turut melapor dan tidak bersedia disebutkan namanya.

“Tapi kalau dipanggil sebagai saksi pelapor, kami siap, karena nama kami ada dalam lampiran laporan ke Bupati Sintang,” tukasnya. (Sg)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Ria Ricis Tetap Lanjutkan Proses Hukum Kasus Dugaan Pemerasan, Meski Eks Karyawan Sudah Minta Maaf

KalbarOnline - Kasus dugaan pengancaman dan pemerasan yang dilakukan mantan karyawan Ria Ricis kembali disidang…

6 minutes ago

Ini Rincian Dugaan Aliran Uang Korupsi Erry ke Ria Norsan, Termasuk Untuk Membeli Karpet Masjid Agung Al-Falah Mempawah

KalbarOnline, Pontianak - Uang korupsi pembangunan Gedung Balai Pendidikan dan Pelatihan Transportasi Darat (BP2TD) di…

48 minutes ago

Momen Bang Didi Temui Pedagang Sembari Belanja Sayur di Pasar Pagi Putussibau

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Calon Wakil Gubernur Kalimantan Barat nomor urut 1, Didi Haryono menyempatkan…

52 minutes ago

Manfaat Jalan Kaki untuk Kesehatan Fisik dan Mental

KalbarOnline - Jalan kaki merupakan salah satu bentuk aktivitas fisik yang paling sederhana dan mudah…

53 minutes ago

Silaturahmi dengan Paguyuban Jawa Kapuas Hulu, Bang Didi Diminta Perbaiki Infrastruktur

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Calon Wakil Gubernur Kalimantan Barat nomor urut 1, Didi Haryono diminta…

53 minutes ago

Syarief Abdullah Tegaskan Timses Midji-Didi Tak Level Gunakan Kampanye Hitam

KalbarOnline, Pontianak - Ketua DPW Partai Nasdem Kalimantan Barat sekaligus Ketua Tim Pemenangan Pasangan Midji-Didi,…

54 minutes ago