Categories: Sekadau

Kabid Bina Marga Dinas PUPR Klaim Progres Proyek Fisik di Sekadau Sudah Mencapai 85 Persen

Heri Handoko: Ini komitmen Pemkab dalam memperhatikan kepentingan masyarakat

KalbarOnline, Sekadau – Pengerjaan proyek fisik di Bidang Bina Marga, Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang Kabupaten Sekadau sampai hari ini secara keseluruhan sudah mencapai progres lebih kurang 85 persen.

Hal ini diungkapkan Kabid Bina Marga, Dinas PUPR Kabupaten Sekadau, H Heri Handoko, ST, Selasa (14/11) siang.

Beberapa proyek besar, misalnya jalan Tapang Pulau-SP 2, sudah hampir selesai. Pekerjaan aspal di beberapa jalur seperti Kumpang Ilong-Balai Sepuak, Selintah-Tinting Boyok, sedang berjalan.

“Pekerjaan aspal yang belum, kita harapkan secepatnya dimulai,” ungkap Heri.

Demikian pula dengan pekerjaan jembatan. Menurut Heri, semua pekerjaan sedang dalam proses dan diharapkan selesai tepat waktu, misalnya jembatan Tapang Perodah, Sungai Demam, atau Sepantak. Apalagi, saat ini sudah masuk musim penghujan.

“Kalau jembatan Sepantak itu kendalanya air sungai sering banjir, jadi pelaksana sempat kesulitan melaksanakan pekerjaan pondasinya. Yang lain ada yang sudah selesai, contohnya jembatan Kemuang,” tutur Heri.

Pada tahun anggaran 2017 ini, Pemkab Sekadau melalui Dinas PUPR telah menuntaskan pembangunan sejumlah ruas jalan. Hal tersebut merupakan komitmen Pemkab dalam memperhatikan kepentingan orang banyak.

“Ruas jalan yang tuntas sampai ujung diantaranya Penanjung-Tanjung, Rawak- Empaong, Rawak-Sungai Sambang dan Sungai Ayak-Tapang Pulau,” tandas Heri. (Mus)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Tayang 20 November, Berikut Sinopsis Drama China See Her Again

KalbarOnline - Drama thriller terbaru China berjudul See Her Again dibintangi William Chan dan tayang…

47 seconds ago

Ria Ricis Tetap Lanjutkan Proses Hukum Kasus Dugaan Pemerasan, Meski Eks Karyawan Sudah Minta Maaf

KalbarOnline - Kasus dugaan pengancaman dan pemerasan yang dilakukan mantan karyawan Ria Ricis kembali disidang…

44 minutes ago

Ini Rincian Dugaan Aliran Uang Korupsi Erry ke Ria Norsan, Termasuk Untuk Membeli Karpet Masjid Agung Al-Falah Mempawah

KalbarOnline, Pontianak - Uang korupsi pembangunan Gedung Balai Pendidikan dan Pelatihan Transportasi Darat (BP2TD) di…

1 hour ago

Momen Bang Didi Temui Pedagang Sembari Belanja Sayur di Pasar Pagi Putussibau

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Calon Wakil Gubernur Kalimantan Barat nomor urut 1, Didi Haryono menyempatkan…

2 hours ago

Manfaat Jalan Kaki untuk Kesehatan Fisik dan Mental

KalbarOnline - Jalan kaki merupakan salah satu bentuk aktivitas fisik yang paling sederhana dan mudah…

2 hours ago

Silaturahmi dengan Paguyuban Jawa Kapuas Hulu, Bang Didi Diminta Perbaiki Infrastruktur

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Calon Wakil Gubernur Kalimantan Barat nomor urut 1, Didi Haryono diminta…

2 hours ago