KalbarOnline, Kubu Raya – Puluhan warga padati dermaga kapal di Gang Besar Desa Arang Limbung, Kecamatan Sungai Raya, Kabupaten Kubu Raya untuk menyaksikan pertunjukan lomba dayung perahu kayu berpasangan serta hiburan-hiburan lainnya.
Rangkaian tersebut dalam rangka memperingati hari budaya robo-robo yang jatuh setiap akhir bulan Shafar.
Ketua panitia acara robo-robo Gang Besar Sungai Raya, Agus Suwandy mengatakan khusus kegiatan robo-robo di Sungai Raya tampak berbeda dengan acara robo-robo ditempat lain sebab robo-robo di Sungai Raya lebih menonjolkan relegius.
“Yaitu dengan membaca doa selamat, doa tola bala, dan diakhiri dengan makan bersama. serta bermacam-macam perlombaan untuk masyarakat,” ucap Agus, Rabu (15/11).
Menurutnya dengan kehadiran acara robo-robo di Kecamatan Sungai Raya, masyarakat tidak perlu jauh-jauh untuk menyaksikan acara robo-robo seperti yang ada di Kecamatan Sungai Kakap, maupun Kabupaten Mempawah.
“Alhamdulilah di Desa Arang Limbung masyarakat tumpah ruah menyaksikan acara robo-robo ini,” ujar Agus
Dijelaskan Agus, salah satu perlombaan yang paling unik adalah lomba dayung perahu kayu berpasangan. Hal ini menjadi terinspirasi dengan pekerjaan warga sekitar, dimana sang suami membawa istri dengan menggunakan perahu kayu untuk berladang diseberang sungai Kapuas.
“Makanya kita dapat ide, ya udah kita buat perlombaan, mendayung perahu kayu dengan berpasangan suami istri sedangkan di hari Minggu mendatang akan kita hadirkan sampan bidar seperti ditempat-tempat lain,” jelas Agus.
Dirinya berharap dengan kegiatan robo-robo dapat membangun semangat kebersamaan antara masyarakat dengan memupuk rasa persaudaraan dan rasa persatuan serta gotongroyong dalam meningkatkan nilai-nilai religius antara masyarakat sehingga masyarakat termotivasi untuk melakukan perubahan. Selain itu juga kegiatan robo-robo dalam rangka menghibur masyarakat. (ian)
KalbarOnline - Film Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu tayang di bioskop Indonesia mulai Kamis, 21…
KalbarOnline - Baru-baru ini, Nana Mirdad curhat lewat akun Instagram pribadinya soal pengalaman tidak menyenangkan…
KalbarOnline, Pontianak - Dalam meningkatkan kualitas pelayanan dan peralatan medis di Kalimantan Barat, Pemerintah Provinsi…
KalbarOnline, Sambas - Dalam rangka optimalisasi lahan (oplah) pertanian di Kalimantan Barat, Menteri Pertanian RI,…
KalbarOnline, Ketapang - Anggota DPRD Kabupaten Ketapang dari Fraksi Partai Demokrat, Rion Sardi melakukan reses…
KalbarOnline, Ketapang - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Ketapang bakal membentuk Tim Reaksi Cepat (TRC) untuk menangani…