Categories: Ketapang

Gelar Bakti Sosial, PSP PEDAS Kampanyekan Kebersihan Sungai

Harap Sungai Pawan menjadi objek wisata memancing

KalbarOnline, Ketapang – Banyak cara yang dapat dilakukan dalam hal menjaga keasrian lingkungan, salah satunya seperti yang dilakukan keluarga besar komunitas Pemancing Sungai Pawan dan Pemerhati Daerah Aliran Sungai (PSP PEDAS) Ketapang, Minggu (19/11).

Mereka menggelar bakti sosial dengan membersihkan sampah di beberapa titik di Sungai Pawan bersama warga sekitar dan relawan penggiat sungai setempat.

Komunitas ini sebagai wadah para pemancing dan relawan yang peduli dengan kebersihan sungai di Ketapang. Bahkan sejak berdiri dua tahun lalu, mereka berkomitmen mengajak masyarakat bersama-sama menjaga kebersihan sungai.

Heri, Koordinator kegiatan bakti sosial, menyatakan acara itu sudah yang kesekian kalinya dilakukan.

Menurutnya kegiatan bertujuan memberikan pemahaman kepada masyarakat tentang pentingnya menjaga kebersihan Sungai Pawan khusunya dan sungai-sungai yang ada di Ketapang.

“Apalagi, sungai-sungai di Ketapang akhir-akhir ini sudah banyak yang tercemar oleh limbah dan sampah rumah tangga, dengan acara ini, semoga masyarakat sadar akan pentingnya menjaga sungai dengan tidak membuang sampah atau limbah di sungai,” katanya saat ditemui KalbarOnline, Selasa (20/11).

Di samping itu, menurutnya dalam kegiatan tersebut juga memberikan penekanan terhadap pentingnya nilai gotong royong untuk memperhatikan kelestarian sungai.

“Nilai kegotong-royongan untuk membersihkan sungai dan kampanye bersih juga otomatis sudah mulai tertanam,” imbuhnya.

Selain kegiatan Bakti Sosial bersih bersih di Sungai Pawan Komunitas PSP PEDAS juga melakukan bersih-bersih di lokasi Pemakaman dan memasang spanduk himbauan.

“Kita ditemani ketua BPD serta di dampingi Bapak Saudi perwakilan dari Kodim 1203 Ketapang, mengkampanyekan UU Nomor 45 Tahun 2009 tentang Perikanan, dengan memasang spanduk himbauan di lima titik di Desa Tanjung Pasar,” ungkapnya.

Ia juga berharap agar kedepan Pemerintah Kabupaten Ketapang dapat mengembangkan potensi wisata di Daerah Aliran Sungai (DAS) di Ketapang dengan menjadikan Sungai Pawan sebagai objek wisata air.

“Kita ingin kedepan Sungai Pawan yang cukup bagus potensinya, dapat dijadikan sebagai objek wisata memancing oleh pemerintah,” harapnya. (Adi LC)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Transisi PAUD Menyenangkan, Windy Bacakan Dongeng hingga Ajak Anak di Pontianak Sarapan Sehat

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat Ketua TP PKK Provinsi Kalimantan Barat, Windy Prihastari yang juga selaku…

3 hours ago

Sutarmidji Siap Turun Tangan Tata Kawasan Sungai Jawi

KalbarOnline, Pontianak - Masyarakat Kota Pontianak masih menginginkan Sutarmidji kembali menjadi Gubernur Kalimantan Barat (Kalbar)…

3 hours ago

Debut Solo Irene Red Velvet Begitu Dinantikan, Ternyata Ini Alasannya

KalbarOnline - Debut solo Irene Red Velvet "Like a Flower" dikabarkan akan dilakukan pada 26…

4 hours ago

Inilah Penampakan Mobil Mewah Veddriq Leonardo, Hadiah dari Oesman Sapta

KalbarOnline, Pontianak - Atlet panjat tebing Indonesia, Veddriq Leonardo yang sukses meraih medali emas di…

5 hours ago

Mengenal Bulking dan Cara Menerapkannya untuk Orang Kurus

KalbarOnline - Bulking adalah fase dalam program kebugaran di mana seseorang sengaja meningkatkan asupan kalori…

5 hours ago

Devy Harinda Buka Lomba Senam Kreasi HUT ke-53 Korpri 2024 Kabupaten Ketapang

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati Ketapang, Asisten Sekda Bidang Administrasi Umum Pemkab Kegapang, Devy Harinda…

5 hours ago