Categories: Sekadau

Imbau Warga Selalu Waspada Bencana, Bupati: Musim Tidak Bersahabat

KalbarOnline, Sekadau – Kondisi ketinggian air sungai kini mulai naik, salah satunya terlihat di Desa Tanjung, Kecamatan Sekadau Hilir. Masyarakat, terutama yang berada di pesisir sungai harus waspada dan berhati-hati. Bukan tidak mungkin ketinggian air naik, bila hujan terus mengguyur.

Camat Sekadau Hilir, Safi’i Yanto mengimbau masyarakat yang tinggal di pesisir sungai untuk waspada. Terutama waspada terhadap listrik dan anak-anak yang tidak bisa berenang dan lain sebagainya.

“Kami dari Kecamatan sudah mengimbau masyarakat untuk mengantisipasi hal-hal akibat cuaca yang tidak menentu ini,” ujarnya, belum lama ini.

Selain itu, kata dia, pihaknya juga sudah mengingatkan kepada desa-desa agar memberikan informasi yang benar kepada masyarakat, terutama mengantisipasi perubahan musim yang dihadapi saat ini. Tentunya, lanjut Safi’i, Kepala Desa harus proaktif untuk melaporkan, bila terjadi banjir dan lain sebagainya diwilayahnya.

“Forkopimka Sekadau Hilir terus memonitor dan berkoordinasi dengan BPBD Kabupaten Sekadau. Kami siap turun untuk mengecek secara langsung informasi yang disampaikan, termasuk bila terjadi banjir,” ucapnya.

Dirinya juga mengungkapkan wilayah-wilayah yang dinilai rawan banjir di Kecamatan Sekadau Hilir yaitu daerah berada di pesisir sungai. Ia merinci wilayah-wilayah tersebut diantaranya Desa Tanjung, Merapi, Seraras dan Seberang Kapuas.

“Wilayah-wilayah itu selalu menjadi daerah langganan banjir,” ungkapnya.

Sementara itu, Bupati Sekadau, Rupinus juga mengimbau masyarakat mengantisipasi terjadinya banjir, longsor dan sebagainya. Terlebih lagi, belum lama ini banjir terjadi diberbagai tempat, salah satunya di Sekadau yaitu di Merbang, Kecamatan Belitang Hilir.

“Hati-hati, terutama yang berada di pesisir sungai, orang tua harus terus mengawasi anak-anaknya. Karena saat ini musim tidak bersahabat,” imbaunya.

Terlebih, bila banjir menggenangi permukiman warga. Untuk itu, ia meminta masyarakat untuk selalu waspada mencegah terjadinya hal-hal yang tak diinginkan.

“Pastikan masyarakat ditangani dengan baik, apalagi bila terjadi banjir. Penanganan harus dilakukan untuk mencegah terjadinya hal-hal yang tak diinginkan,” pesannya. (Mus)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Tayang Hari Ini di Bioskop, Berikut Sinopsis Film Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu

KalbarOnline - Film Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu tayang di bioskop Indonesia mulai Kamis, 21…

13 hours ago

Pergoki Rumah Berantakan dan Kotor, Nana Mirdad Trauma Punya ART

KalbarOnline - Baru-baru ini, Nana Mirdad curhat lewat akun Instagram pribadinya soal pengalaman tidak menyenangkan…

14 hours ago

Pj Gubernur Harisson Minta Rumah Sakit Daerah di Kalbar Berikan Layanan Prima Bagi Masyarakat

KalbarOnline, Pontianak - Dalam meningkatkan kualitas pelayanan dan peralatan medis di Kalimantan Barat, Pemerintah Provinsi…

15 hours ago

Mentan Andi Amran Sulaiman Dorong Kalbar Jadi Lumbung Pangan Nasional

KalbarOnline, Sambas - Dalam rangka optimalisasi lahan (oplah) pertanian di Kalimantan Barat, Menteri Pertanian RI,…

15 hours ago

Anggota DPRD Ketapang Rion Sardi Serap Aspirasi Masyarakat di Tepian Sungai Pawan

KalbarOnline, Ketapang - Anggota DPRD Kabupaten Ketapang dari Fraksi Partai Demokrat, Rion Sardi melakukan reses…

15 hours ago

Tangani Ruas Jalan Pelang – Sungai Kepuluk, Dinas PUPR Ketapang Bakal Siagakan TRC

KalbarOnline, Ketapang - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Ketapang bakal membentuk Tim Reaksi Cepat (TRC) untuk menangani…

15 hours ago