Categories: Kubu Raya

Momentum Peringatan Maulid Nabi, Bupati Rusman Ali Pesankan Hal Ini

KalbarOnline, Kubu Raya – Bupati Kubu Raya, Rusman Ali meminta para pelajar di Kubu Raya meneladani Nabi Muhammad dalam menjalankan tugas dan tanggung jawabnya baik sebagai anak-anak terhadap orang tuanya juga sebagai pelajar di sekolah dan ditengah masyarakat.

Hal itu disampaikannya saat menghadiri acara Maulid Nabi Muhammad 1439 H di Masjid Bir Ali bersama Pelajar Melayu Serumpun Kabupaten Kubu Raya.

“Anak-anakku tercinta, teladanilah Nabi Muhammad Shallallahu Alaihi Wasallam, dalam kehidupan sehari-hari. Perjalanan anak-anakku masih sangat panjang. Isilah dengan semakin mendekatkan diri kepada Allah. Dengan pengajian, majelis ilmu dan kegiatan-kegiatan positif lainnya yang bermanfaat,” ujar Bupati, Minggu (17/12) siang.

Kegiatan yang diihiasi oleh pelajar-pelajar di Kubu Raya tersebut dihadiri oleh pelajar-pelajar SMA di Kubu Raya, Khususnya Sungai Raya dan Sekitarnya. Bupati juga mengapresiasi kegiatan tersebut sebagai sebuah kegiatan yang sangat positif.

“Saya sangat bangga dengan pelajar-pelajar kita ini. Terlebih mereka yang tergabung dalam Pelajar Melayu Serumpun ini. Kegiatan seperti ini sangat bagus dan harus dipertahankan terus dan ditingkatkan. Kita tahu bahwa para pelajar kita ini sudah libur dan mengisinya dengan kegiatan keagamaan seperti ini kan sangat bagus,” ujarnya.

Bupati mengharapkan eksistensi Pelajar Melayu Serumpun sebagai wadah silaturahmi dan sebagai wadah menggali potensi dan kreatifitas pelajar Kubu Raya dapat terus ditingkatkan dan dipertahankan.

Dan agar semakin banyak pelajar yang tergabung dalam wadah tersebut. Sehingga ada tempat untuk mengekspresikan diri dan kemampuan serta sarana silaturahmi yang positif. (Ian)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Transisi PAUD Menyenangkan, Windy Bacakan Dongeng hingga Ajak Anak di Pontianak Sarapan Sehat

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat Ketua TP PKK Provinsi Kalimantan Barat, Windy Prihastari yang juga selaku…

56 minutes ago

Sutarmidji Siap Turun Tangan Tata Kawasan Sungai Jawi

KalbarOnline, Pontianak - Masyarakat Kota Pontianak masih menginginkan Sutarmidji kembali menjadi Gubernur Kalimantan Barat (Kalbar)…

59 minutes ago

Debut Solo Irene Red Velvet Begitu Dinantikan, Ternyata Ini Alasannya

KalbarOnline - Debut solo Irene Red Velvet "Like a Flower" dikabarkan akan dilakukan pada 26…

2 hours ago

Inilah Penampakan Mobil Mewah Veddriq Leonardo, Hadiah dari Oesman Sapta

KalbarOnline, Pontianak - Atlet panjat tebing Indonesia, Veddriq Leonardo yang sukses meraih medali emas di…

2 hours ago

Mengenal Bulking dan Cara Menerapkannya untuk Orang Kurus

KalbarOnline - Bulking adalah fase dalam program kebugaran di mana seseorang sengaja meningkatkan asupan kalori…

3 hours ago

Devy Harinda Buka Lomba Senam Kreasi HUT ke-53 Korpri 2024 Kabupaten Ketapang

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati Ketapang, Asisten Sekda Bidang Administrasi Umum Pemkab Kegapang, Devy Harinda…

3 hours ago