Deklarasi Rakyat Midji-Norsan
KalbarOnline, Pontianak – Wasekjen DPP Partai Golkar sekaligus Direktur Pemenangan Midji-Norsan, Maman Abdurrahman mengatakan ada dua alasan Golkar mendukung pasangan Midji-Norsan.
“Pertama, elektabilitas keduanya sangat tinggi. Dan yang paling penting adalah, tingkat kepuasan publik di Kota Pontianak dan Kabupaten Mempawah diatas 90 persen. Artinya ada sebuah kepuasan masyarakat Kalbar di dua wilayah ini, dipimpin oleh dua tokoh ini, dengan ukuran basis akademis survey. Oleh karena itu tidak ada satu alasan rasionalitas apapun untuk tidak memilih pasangan Midji-Norsan,” tegasnya.
“Selain, pertama, musuh kita adalah praktek-praktek intimidasi di daerah pedalaman, oleh karena itu kita minta kepada aparat penegak hukum, dalam rangka menciptakan proses demokrasi yang bermartabat dan objektif. Mari kita sama-sama mendukung aparat jajaran Polda Kalbar diseluruh kabupaten/kota untuk menekan tingkat intimidasi yang terjadi. Pesta demokrasi kali ini harus jadi pesta demokrasi masyarakat Kalbar yang berdasarkan rasionalitas dan objektivitas,” tandasnya.
Simak selengkapnya pada video di atas
(Fai)
KalbarOnline - Film Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu tayang di bioskop Indonesia mulai Kamis, 21…
KalbarOnline - Baru-baru ini, Nana Mirdad curhat lewat akun Instagram pribadinya soal pengalaman tidak menyenangkan…
KalbarOnline, Pontianak - Dalam meningkatkan kualitas pelayanan dan peralatan medis di Kalimantan Barat, Pemerintah Provinsi…
KalbarOnline, Sambas - Dalam rangka optimalisasi lahan (oplah) pertanian di Kalimantan Barat, Menteri Pertanian RI,…
KalbarOnline, Ketapang - Anggota DPRD Kabupaten Ketapang dari Fraksi Partai Demokrat, Rion Sardi melakukan reses…
KalbarOnline, Ketapang - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Ketapang bakal membentuk Tim Reaksi Cepat (TRC) untuk menangani…