Mukhlis : PPP Kapuas Hulu Tetap Pertahankan Rajuliansyah
KalbarOnline, Kapuas Hulu – Persoalan mengenai pengunduran diri Rajuliansyah dari Ketua DPRD maupun sebagai Ketua DPC Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Kabupaten Kapuas Hulu, memasuki babak baru.
Dewan Pimpinan Cabang Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Kabupaten Kapuas Hulu menyatakan tetap mempertahankan Rajuliansyah sebagai Ketua DPRD Kapuas Hulu dan Ketua DPC PPP Kapuas Hulu.
Hal ini diungkapkan oleh Wakil Ketua DPC PPP Kapuas Hulu, Mukhlis kepada awak media, usai verifikasi faktual di Sekretariat DPC PPP Kapuas Hulu, Jalan WR Supratman Putussibau, Selasa (30/1).
“PPP Kapuas Hulu tidak akan mengeluarkan rekomendasi atas pengunduran diri Rajuliansyah dan kami sudah rapat untuk tetap mempertahankan Rajuliansyah sebagai Ketua DPRD dan Ketua DPC PPP Kapuas Hulu,” tegasnya.
Menurut Mukhlis, surat pengunduran diri Rajuliansyah beberapa waktu lalu merupakan pengunduran diri secara pribadi, tanpa rekomendasi dari PPP.
Dikatakan Muklis, dipertahankannya Rajuliansyah sebagai Ketua DPRD Kapuas Hulu dan Ketua DPC PPP Kapuas Hulu, karena memang yang bersangkutan merupakan kader terbaik PPP sekaligus figur yang disenangi oleh masyarakat.
“Intinya, PPP tetap mempertahankan Rajuliansyah,” tegas Mukhlis.
Mukhlis kembali menegaskan bahwa dipertahankannya Rajuliansyah bukan keinginan sekelompok saja dalam partai, namun sudah dibahas dalam rapat, hasilnya pengurus PPP Kapuas Hulu sepakat tidak akan melepaskan Rajuliansyah.
“Dipertahankannya Rajuliansyah oleh PPP Kapuas Hulu sudah tentu dengan berbagai pertimbangan, terlebih lagi beliau merupakan kader terbaik PPP Kapuas Hulu,” pungkas Mukhlis. (Ishaq)
KalbarOnline - Film Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu tayang di bioskop Indonesia mulai Kamis, 21…
KalbarOnline - Baru-baru ini, Nana Mirdad curhat lewat akun Instagram pribadinya soal pengalaman tidak menyenangkan…
KalbarOnline, Pontianak - Dalam meningkatkan kualitas pelayanan dan peralatan medis di Kalimantan Barat, Pemerintah Provinsi…
KalbarOnline, Sambas - Dalam rangka optimalisasi lahan (oplah) pertanian di Kalimantan Barat, Menteri Pertanian RI,…
KalbarOnline, Ketapang - Anggota DPRD Kabupaten Ketapang dari Fraksi Partai Demokrat, Rion Sardi melakukan reses…
KalbarOnline, Ketapang - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Ketapang bakal membentuk Tim Reaksi Cepat (TRC) untuk menangani…