Categories: Kubu Raya

Petani Karet Desa Korek Harapkan Perubahan Pada Harga

KalbarOnline, Kubu Raya – Dengan luas daerah 2.500 Haktera yang berisi 75 persen komoditi karet dan lada, Desa Korek, Kecamatan Sungai Ambawang, Kabupaten Kubu Raya sanggup membangkitkan ekonomi masyarakat desanya dengan cara berkebun karet dan lada.

Secara geografis Desa Korek sangat strategis yakni berada di lintasan Jalan Trans Kalimantan yang merupakan jalan penghubung dari dua daerah yaitu Kabupaten Sanggau dan Kubu Raya.

Dengan akses mudah terjangkau, menurut Sekretaris Desa Korek, Aloysius tingkatan pelayanan kepada masyarakat mudah terjangkau disebabkan jarak ke tingkat Kecamatan lebih kurang hanya 15 Km, sementara Kota/Kabupaten 22 Km.

Semua itu disebabkan posisi strategis Desa Korek, dalam hal urusan administrasi kependudukan masyarakat begitu mudah, baik ditingkat Desa, Kecamatan hingga Kabupaten.

“Dengan jumlah penduduk 3.700 jiwa di tahun 2016/2017 sebagian masyarakat memilih untuk berkebun karet. Selain menjajikan keuntungan, perkebunan karet juga lebih gampang perawatannya maka dari itu menjadi primadona masyarakat desa,” ujarnya, Selasa (27/2) siang.

Sementara itu secara terpisah, Sharoji mengharapkan perubahan pada harga karet yang saat ini berkisar Rp 6.000/Kg menjadi lebih dari itu.

Menurut dia, hal ini juga diinginkan oleh para petani karet yang menopang ekonominya dari hasil perkebunan karet.

“Mengingat harga kebutuhan saat ini sudah melambung tinggi. Kami harapkan ada perubahan harga dari hasil karet kami yang sebelumnya harga rendah bisa menjadi lebih tinggi. Dikarenakan karet-karet kami juga mampu bersaing dengan produk-produk karet diluar daerah Kubu Raya,” kata Sharoji, petani karet yang telah belasan tahun menekuni perkebunan karet. (ian)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Tayang Hari Ini di Bioskop, Berikut Sinopsis Film Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu

KalbarOnline - Film Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu tayang di bioskop Indonesia mulai Kamis, 21…

9 hours ago

Pergoki Rumah Berantakan dan Kotor, Nana Mirdad Trauma Punya ART

KalbarOnline - Baru-baru ini, Nana Mirdad curhat lewat akun Instagram pribadinya soal pengalaman tidak menyenangkan…

9 hours ago

Pj Gubernur Harisson Minta Rumah Sakit Daerah di Kalbar Berikan Layanan Prima Bagi Masyarakat

KalbarOnline, Pontianak - Dalam meningkatkan kualitas pelayanan dan peralatan medis di Kalimantan Barat, Pemerintah Provinsi…

10 hours ago

Mentan Andi Amran Sulaiman Dorong Kalbar Jadi Lumbung Pangan Nasional

KalbarOnline, Sambas - Dalam rangka optimalisasi lahan (oplah) pertanian di Kalimantan Barat, Menteri Pertanian RI,…

10 hours ago

Anggota DPRD Ketapang Rion Sardi Serap Aspirasi Masyarakat di Tepian Sungai Pawan

KalbarOnline, Ketapang - Anggota DPRD Kabupaten Ketapang dari Fraksi Partai Demokrat, Rion Sardi melakukan reses…

10 hours ago

Tangani Ruas Jalan Pelang – Sungai Kepuluk, Dinas PUPR Ketapang Bakal Siagakan TRC

KalbarOnline, Ketapang - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Ketapang bakal membentuk Tim Reaksi Cepat (TRC) untuk menangani…

11 hours ago