Categories: Sanggau

Safari Dialogis di Kembayan, Sutarmidji Berikan Pesan Khusus Kepada Pemuda

Sutarmidji: Pemuda harus bisa membangun desanya

KalbarOnline, Sanggau – Dalam orasi politiknya di Kecamatan Kembayan, Kabupaten Sanggau, Calon Gubernur Kalimantan Barat nomor urut 3 (tiga), Sutarmidji, Jumat, (20/4) mengatakan keyakinannya akan memenangkan pilkada di Kembayan.

Hanus Arif Abdillah, salah seorang tokoh masyarakat Kembayan mengatakan simbol jari 3 merupakan kebulatan tekad untuk memenangkan Midji – Norsan.

“Simbol jari 3 dengan membulatkan jempol dengan jari telunjuk adalah tekad kami untuk memenangkan Midji – Norsan,” tegas Hanus.

Tokoh masyarakat lainnya, Bambang Joko Winayu menyampaikan harapannya, jika Midji – Norsan terpilih agar bisa memperhatikan daerah perbatasan.

Begitu juga pembangunan bendungan Merawi yang berada di daerah Tanjung Bunga belum terlaksana kembali pembangunannya. Terakhir Bambang berharap Midji – Norsan akan memperjuangkan aliran listrik di daerah perbatasan yang belum terpenuhi.

Sutarmidji menuturkan saat ini Kalbar belum ada yang bisa dibanggakan. Dikatakanya Kalbar masih kalah bersaing dengan Provinsi lain baik dari infrastruktur, kesehatan, maupun pendidikan.

“Midji – Norsan akan menjadikan Kalbar bisa dibanggakan oleh masyarakatnya,” tegas Cagub Kalbar nomor 3 ini.

Sutarmidji mencontohkan masih ada beberapa daerah dengan infrastruktur jalan yang buruk misal Menukung, Manis Mata. Tentu hal tersebut akan menjadi perhatian dan prioritas Midji – Norsan jika terpilih nanti.

Sutarmidji juga memberikan pesan khusus kepada pemuda, agar tidak meninggalkan desanya.

“Pemuda harus bisa membangun desanya,” ujarnya.

Badan Usaha Milik Desa (Bumdes) menurut Sutarmidji harus bisa dimaksimalkan untuk menjadikan pemuda yang ada di desa lebih produktif.

“Saya yakin di setiap desa memiliki potensi sumber daya alam yang bisa dikelola. Peran pemuda sangat diharapkan,” jelas Sutarmidji yang dinobatkan sebagai Wali Kota terbaik se-Indonesia ini.

Dalam pemaparan selanjutnya, Sutarmidji mengungkapkan visi misi serta program kerja Midji – Norsan diantaranya perbaikan infrastruktur jalan, kesehatan, dan pendidikan.

“Karena ketiga hal tersebut sudah merupakan kebutuhan dasar masyarakat Kalbar maka kami akan prioritaskan ketiga hal tersebut,” pungkasnya. (Elf)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Tayang Hari Ini di Bioskop, Berikut Sinopsis Film Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu

KalbarOnline - Film Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu tayang di bioskop Indonesia mulai Kamis, 21…

5 hours ago

Pergoki Rumah Berantakan dan Kotor, Nana Mirdad Trauma Punya ART

KalbarOnline - Baru-baru ini, Nana Mirdad curhat lewat akun Instagram pribadinya soal pengalaman tidak menyenangkan…

5 hours ago

Pj Gubernur Harisson Minta Rumah Sakit Daerah di Kalbar Berikan Layanan Prima Bagi Masyarakat

KalbarOnline, Pontianak - Dalam meningkatkan kualitas pelayanan dan peralatan medis di Kalimantan Barat, Pemerintah Provinsi…

6 hours ago

Mentan Andi Amran Sulaiman Dorong Kalbar Jadi Lumbung Pangan Nasional

KalbarOnline, Sambas - Dalam rangka optimalisasi lahan (oplah) pertanian di Kalimantan Barat, Menteri Pertanian RI,…

6 hours ago

Anggota DPRD Ketapang Rion Sardi Serap Aspirasi Masyarakat di Tepian Sungai Pawan

KalbarOnline, Ketapang - Anggota DPRD Kabupaten Ketapang dari Fraksi Partai Demokrat, Rion Sardi melakukan reses…

6 hours ago

Tangani Ruas Jalan Pelang – Sungai Kepuluk, Dinas PUPR Ketapang Bakal Siagakan TRC

KalbarOnline, Ketapang - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Ketapang bakal membentuk Tim Reaksi Cepat (TRC) untuk menangani…

6 hours ago