Categories: Ketapang

Polsek Delta Pawan dan SD 19 Teken MoU Keamanan dan Ketertiban di Sekolah

KalbarOnline, Ketapang – Dalam rangka menciptakan situasi yang aman dan kondusif di wilayah hukum Kepolisian Sektor (Polsek) Delta Pawan, lebih khusus di tempat belajar mengajar baik di tingkat SD, SMP dan SMA Polsek Delta Pawan yang diwakili oleh Kanit Binmas dan Kepala SD Negeri 19 Delta Pawan menandatangi Memorendum of Undertanding (MoU ), di gedunng SD Negeri 19 Jalan Panembahan Air Mala No. 31 Kelurahan Mulia Baru, Kecamatan Delta Pawan, Rabu (25/4).

Kepala Sekolah SD 19 Delta Pawan, Sulaimansyah, S.Pd.SD menyampaikan ucapan terima kasih atas kepedulian Polsek Delta Pawan untuk bersama melakukan pembinaan terhadap siswa yang telah disepakati dalam bentuk penyuluhan masalah tertib berlalu lintas, dan masalah kriminalitas.

Sementara itu, Kanit Binmas Polsek Delta Pawan, IPDA Sri Marjana menagatakan tujuan kesepakatan ini ialah untuk membangun kerjasama dalam rangka mewujudkan keamanan dan ketertiban siswa yang meliputi pembinaan perilaku disiplin, tertib di jalan maupun disekolah.

Selain itu juga untuk mencegah terjadinya gangguan kamtibmas yang dapat mengganggu keamanan, kenyamanan dan ketertiban masyarakat dan para siswa terutama pemicu diantaranya Miras, Narkoba, siswa merokok sehingga dapat meminimalisir terjadinya tawuran pelajar dan tindak pidana lainnya. Tak lupa, ia juga menyampaikan ajakan untuk menciptakan Pilgub serentak 2018 dengan damai.

“Gangguan kantibmas di lingkungan sekolah perlu dicegah,” tukasnya. (Adi LC)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Syarief Abdullah Tegaskan Timses Midji-Didi Tak Level Gunakan Kampanye Hitam

KalbarOnline, Pontianak - Ketua DPW Partai Nasdem Kalimantan Barat sekaligus Ketua Tim Pemenangan Pasangan Midji-Didi,…

1 minute ago

Di Electricity Connect 2024, PLN Galang Kolaborasi Global Wujudkan Transisi Energi di Indonesia

KalbarOnline, Jakarta - PT PLN (Persero) terus menggalang kolaborasi global demi mendukung upaya pemerintah dalam…

16 minutes ago

Tayang Hari Ini di Bioskop, Berikut Sinopsis Film Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu

KalbarOnline - Film Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu tayang di bioskop Indonesia mulai Kamis, 21…

15 hours ago

Pergoki Rumah Berantakan dan Kotor, Nana Mirdad Trauma Punya ART

KalbarOnline - Baru-baru ini, Nana Mirdad curhat lewat akun Instagram pribadinya soal pengalaman tidak menyenangkan…

15 hours ago

Pj Gubernur Harisson Minta Rumah Sakit Daerah di Kalbar Berikan Layanan Prima Bagi Masyarakat

KalbarOnline, Pontianak - Dalam meningkatkan kualitas pelayanan dan peralatan medis di Kalimantan Barat, Pemerintah Provinsi…

16 hours ago

Mentan Andi Amran Sulaiman Dorong Kalbar Jadi Lumbung Pangan Nasional

KalbarOnline, Sambas - Dalam rangka optimalisasi lahan (oplah) pertanian di Kalimantan Barat, Menteri Pertanian RI,…

16 hours ago