Categories: Ketapang

Dialogis di Kendawangan Ketapang, Sutarmidji: Saya Pastikan Akan Kawal Pemekaran Jelai Kendawangan Raya

KalbarOnline, Ketapang – Hadir di Kendawangan Kanan, Kabupaten Ketapang, Calon Gubernur Kalbar nomor 3 (tiga), Sutarmidji menegaskan komitmennya akan memberikan solusi untuk permasalahan yang ada di Kendawangan Kanan, Rabu (9/5).

Keseharian masyarakat Kendawangan Kanan berprofesi sebagai nelayan, penambang dan petani sawit.

Sutarmidji mengatakan akan mengawal pemekaran Kabupaten Jelai Kendawangan Raya (JKR).

“Saya pastikan akan mengawal pemekaran JKR karena sudah menjadi kebutuhan masyarakat,” tegasnya disambut riuh tepuk tangan masyarakat yang hadir.

Menurut Sutarmidji infrastruktur jalan di Kendawang sudah cukup baik karena itu sudah selayaknya dimekarkan menjadi Kabupaten.

Seorang tokoh masyarakat Kendawangan, Tahaeran mengemukakan pemekaran JKR memang sudah dibutuhkan masyarakat.

“Bahkan saya ditanya masyarakat sini, apakah kalau kami memilih Midji – Norsan, JKR akan bisa dimekarkan,” kata Tahaeran.

Dikatakan dia bahwa dengan sosok kepimpinan Sutarmidji yang penuh komitmen, dirinya yakin JKR akan dimekarkan oleh Midji – Norsan.

“Kami yakin Midji – Norsan akan mengawal pemekaran JKR. Kami akan dukung dan menangkan Midji – Norsan di Kendawangan,” ujarnya.

Warga lainnya, Bandi yang berprofesi nelayan berkeinginan nelayan dapat sejahtera dengan adanya perhatian dari pemerintah daerah.

“Misalnya ada kartu nelayan untuk kami,” tuturnya.

Sutarmidji menegaskan bahwa harusnya di setiap desa mempunyai Badan Usaha Milik Desa (Bumdes) yang bisa dioptimalkan sehingga bisa maju perekonomiannya.

Hal itu pula yang nantinya akan dilakukan Midji – Norsan yakni akan mengoptimalkan BUMDes dan memberdayakan pemuda desa dalam mengelola potensi sumber daya alam di desa tersebut. (Elf)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Recent Posts

Tayang Hari Ini di Bioskop, Berikut Sinopsis Film Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu

KalbarOnline - Film Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu tayang di bioskop Indonesia mulai Kamis, 21…

14 hours ago

Pergoki Rumah Berantakan dan Kotor, Nana Mirdad Trauma Punya ART

KalbarOnline - Baru-baru ini, Nana Mirdad curhat lewat akun Instagram pribadinya soal pengalaman tidak menyenangkan…

15 hours ago

Pj Gubernur Harisson Minta Rumah Sakit Daerah di Kalbar Berikan Layanan Prima Bagi Masyarakat

KalbarOnline, Pontianak - Dalam meningkatkan kualitas pelayanan dan peralatan medis di Kalimantan Barat, Pemerintah Provinsi…

16 hours ago

Mentan Andi Amran Sulaiman Dorong Kalbar Jadi Lumbung Pangan Nasional

KalbarOnline, Sambas - Dalam rangka optimalisasi lahan (oplah) pertanian di Kalimantan Barat, Menteri Pertanian RI,…

16 hours ago

Anggota DPRD Ketapang Rion Sardi Serap Aspirasi Masyarakat di Tepian Sungai Pawan

KalbarOnline, Ketapang - Anggota DPRD Kabupaten Ketapang dari Fraksi Partai Demokrat, Rion Sardi melakukan reses…

16 hours ago

Tangani Ruas Jalan Pelang – Sungai Kepuluk, Dinas PUPR Ketapang Bakal Siagakan TRC

KalbarOnline, Ketapang - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Ketapang bakal membentuk Tim Reaksi Cepat (TRC) untuk menangani…

16 hours ago