Categories: Sintang

Bappeda Sintang Sosialisasikan Program Simral

KalbarOnline, Sintang – Sebagai bentuk tindak lanjut hasil Nota Kesepahaman atau memorandum of understanding (MoU) antara Pemerintah Kabupaten Sintang dengan DPRD Kabupaten Sintang bersama Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) pada Maret 2018 lalu, Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kabupaten Sintang, melaksanakan sosialisasi sistem informasi manajemen perencanaan, penganggaran, dan pelaporan (Simral) di ruang kerja Bupati Sintang, Kamis (7/6).

Pada sosialisasi tersebut, Kepala Bappeda Sintang, Kartiyus, SH., M.Si mempresentasikan program Simral dihadapan Bupati Sintang, Jarot Winarno dan Wakil Bupati Sintang, Askiman.

Menurut Bupati Jarot, Pemerintah Kabupaten Sintang sangat mendukung Simral ini.

“Karena dengan Simral ini secara langsung bisa mengintegrasikan seluruh perencanaan, penganggaran, evaluasi kita lebih baik lagi,” tukasnya.

Kepala Bappeda, Kartiyus, menjelaskan, bahwa Simral ini salah satu unsur yang harus dilaksanakan pemerintah daerah, guna mengintegrasikan sistem perencanaan dan penatausahaan keuangannya.

Kartiyus bersyukur Bupati dan Wakil Bupati Sintang menyambut baik program baru ini.

“Dan ini memang diperintahkan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK),” ucapnya.

Sosialisasi sistem informasi manajemen perencanaan, penganggaran dan pelaporan selanjutnya nantinya akan disosilisasikan kepada seluruh Organisai Perangkat Daerah (OPD) Pemerintah Kabupaten Sintang, termasuk DPRD Sintang, guna mensinkronisasi pelaporan dan anggaran. (*/Sg)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Bupati Kapuas Hulu Launching Pembangunan Ruas Jalan Bongkong – Nanga Dangkan

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Bupati Kapaus Hulu, Fransiskus Diaan me-launching peningkatan ruas jalan Bongkong –…

3 hours ago

Anak Muda Pontianak Kian Aktif Ikuti Sosialisasi Kebijakan Pemerintah

KalbarOnline, Pontianak – Para remaja menghadiri sosialisasi kebijakan pemerintah adalah hal yang unik. Pemandangan itu…

12 hours ago

1.097 Lowongan Kerja Tersedia di Job Fair Kota Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Sebanyak 1.097 lowongan kerja tersedia di Job Fair Kota Pontianak 2024 yang…

12 hours ago

Polisi Bekuk Dua Pelaku Pencurian 8 Unit Laptop di SMPN 03 Sungai Ambawang

KalbarOnline, Kubu Raya - Dua orang spesialis pencuri di SMPN 03 Kecamatan Sungai Ambawang, Kabupaten…

12 hours ago

Sekda Ketapang Hadiri Ritual Adat Meruba di Desa Benua Kerio Hulu Sungai

KalbarOnline, Ketapang - Sekretaris Daerah Kabupaten Ketapang, Alexander Wilyo yang juga sebagai Patih Jaga Pati…

12 hours ago

Heryandi Hadiri Rapat Pansus Raperda Pembentukan dan Susunan Perangkat Daerah

KalbarOnline, Ketapang - Asisten Sekda bidang Pemerintahan dan Kesra Pemkab Ketapang, Heryandi menghadiri Rapat Kerja…

12 hours ago