Categories: Ketapang

Polres Ketapang Amankan Pick-up Serta Supir Pembawa Sayur Kol Berbungkus Al-Qur’an

KalbarOnline, Ketapang – Kepolisian Resor Ketapang mengamankan satu unit truk dan satu unit mobil pick-up bermuatan sayuran kol ke Mapolres Ketapang. Kedua mobil angkutan tersebut beserta supirnya diamankan lantaran muatan sayur kol yang dibawanya dibungkus dengan kertas bertuliskan huruf arab yang diduga adalah bagian dari kitab suci Al-Qur’an, Jum’at (13/7/2018).

Supir truk, Hendri (22) mengaku dirinya tak mengetahui jika barang sayuran kol yang dibawanya dibungkus menggunakan kertas yang diduga adalah Al-Qur’an.

“Muatnya tadi subuh, saya juga tidak tahu bungkus kolnya pakai kertas bertuliskan arab,” ujarnya kepada awak media di Mapolres Ketapang.

Menurutnya sayuran kol tersebut diambil dari Kapal Feri Dharma II di pelabuhan Sukabangun yang didatangkan dari Semarang dan yang melakukan bongkar muat ke dalam truk yang dibawanya adalah para buruh pelabuhan setempat.

“Saya cuma supir untuk mengantar kol ini ke gudang bos saya, makanya saya tidak tahu isinya dan yang membawa kol tak cuma truk ini, ada truk lain juga dan kemungkinan dibungkus pakai kertas sama juga cuma tak tahu bawa kemana,” ungkapnya.

Sementara itu, Kapolsek Delta Pawan, AKP Riwayansyah mengatakan pihaknya mengamankan satu unit truck dan pick-up dari pasar rangga sentap Ketapang berdasarkan informasi dari masyarakat.

“Kita amankan tadi pagi di Rangga Sentap, kemudian anggota tindaklanjuti dan amankan truk dan pick-up pembawa kol yang dibungkus dengan kertas bertuliskan arab,” terangnya.

Lebih lanjut, ia mengatakan setelah diamankan kemudian truk dan pickup pembawa kol tersebut diserahkan ke Mapolres Ketapang untuk kemudian ditindaklanjuti oleh Polres Ketapang.

“Polsek Delta Pawan cuma membantu mengamankan, proses selanjutnya diserahkan ke Polres Ketapang,” pungkasnya. (Adi LC)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Transisi PAUD Menyenangkan, Windy Bacakan Dongeng hingga Ajak Anak di Pontianak Sarapan Sehat

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat Ketua TP PKK Provinsi Kalimantan Barat, Windy Prihastari yang juga selaku…

6 minutes ago

Sutarmidji Siap Turun Tangan Tata Kawasan Sungai Jawi

KalbarOnline, Pontianak - Masyarakat Kota Pontianak masih menginginkan Sutarmidji kembali menjadi Gubernur Kalimantan Barat (Kalbar)…

9 minutes ago

Debut Solo Irene Red Velvet Begitu Dinantikan, Ternyata Ini Alasannya

KalbarOnline - Debut solo Irene Red Velvet "Like a Flower" dikabarkan akan dilakukan pada 26…

1 hour ago

Inilah Penampakan Mobil Mewah Veddriq Leonardo, Hadiah dari Oesman Sapta

KalbarOnline, Pontianak - Atlet panjat tebing Indonesia, Veddriq Leonardo yang sukses meraih medali emas di…

2 hours ago

Mengenal Bulking dan Cara Menerapkannya untuk Orang Kurus

KalbarOnline - Bulking adalah fase dalam program kebugaran di mana seseorang sengaja meningkatkan asupan kalori…

2 hours ago

Devy Harinda Buka Lomba Senam Kreasi HUT ke-53 Korpri 2024 Kabupaten Ketapang

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati Ketapang, Asisten Sekda Bidang Administrasi Umum Pemkab Kegapang, Devy Harinda…

2 hours ago