Categories: Kubu RayaPontianak

Stan Kubu Raya Pamerkan Produk Khas di Pameran Pesparawi Nasional XII

KalbarOnline, Kubu Raya – Selama Kegiatan Pesparawi Nasional XII di Kalimantan Barat yang dipusatkan di Pontianak, Pemerintah Kubu Raya ikut ambil bagian dalam stan Pameran. Stan pameran yang dipelopori oleh Dekranasda Kubu Raya tersebut menawarkan berbagai produk lokal dan produk unggulan daerah khas Kubu Raya. Mulai dari makanan hingga kerajinan, Sabtu (28/7/2018).

Kepala Dinas Koperasi Usaha Mikro, Perdagangan dan Perindustrian, Nora Sari Arani mengatakan, selama kegaiatan Pesparawi Nasional XII, pihaknya bersama Dekranasda Kubu Raya akan menawarkan berbagai produk-produk lokal khas daerah dan produk-produk unggulan daerah.

“Kita akan menawarkan berbagai produk lokal kepada pengunjung. Apalagi ini kan pengunjung dari seluruh Indonesia, kita sekaligus memperkenalkan produk-produk olahan masyarakat kita dan produk-produk kerajinan dari UMKM di Kubu Raya termasuk juga makanan dan minuman,” terang Nora.

Sementara itu, Wakil Bupati Kubu Raya, Hermanus mengatakan, dengan adanya pameran tersebut menjadi kesempatan dan peluang bagi usaha-usaha mikro di Kubu Raya untuk mengisi dan menawarkan produk-produknya kepada pengunjung.

Hermanus mengatakan melalui kegiatan tersebut menjadi sebuah peluang bagi para usaha mikro dan pengrajin untuk menawarkan produknya kepada pengunjung dari seluruh Indonesia.

“Kegiatan ini menjadi peluang bagi UMKM kita, bagi pengrajin kita untuk menawarkan dan menjual produk olahannya di stan dekranasda yang ada selama kegiatan berlangsung. Sekaligus kita memperkenalkan produk-produk unggulan dan produk khas daerah kita kepada teman-teman dari luar Kalbar,” ujar Hermanus.

Hermanus mengharapkan, agar para pengrajin Kubu Raya dapat menyajikan hasil produk kerajinan dan juga makanan olahan dengan tampilan yang menarik dan bagus. (ian)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Transisi PAUD Menyenangkan, Windy Bacakan Dongeng hingga Ajak Anak di Pontianak Sarapan Sehat

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat Ketua TP PKK Provinsi Kalimantan Barat, Windy Prihastari yang juga selaku…

2 hours ago

Sutarmidji Siap Turun Tangan Tata Kawasan Sungai Jawi

KalbarOnline, Pontianak - Masyarakat Kota Pontianak masih menginginkan Sutarmidji kembali menjadi Gubernur Kalimantan Barat (Kalbar)…

2 hours ago

Debut Solo Irene Red Velvet Begitu Dinantikan, Ternyata Ini Alasannya

KalbarOnline - Debut solo Irene Red Velvet "Like a Flower" dikabarkan akan dilakukan pada 26…

3 hours ago

Inilah Penampakan Mobil Mewah Veddriq Leonardo, Hadiah dari Oesman Sapta

KalbarOnline, Pontianak - Atlet panjat tebing Indonesia, Veddriq Leonardo yang sukses meraih medali emas di…

4 hours ago

Mengenal Bulking dan Cara Menerapkannya untuk Orang Kurus

KalbarOnline - Bulking adalah fase dalam program kebugaran di mana seseorang sengaja meningkatkan asupan kalori…

4 hours ago

Devy Harinda Buka Lomba Senam Kreasi HUT ke-53 Korpri 2024 Kabupaten Ketapang

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati Ketapang, Asisten Sekda Bidang Administrasi Umum Pemkab Kegapang, Devy Harinda…

4 hours ago