Categories: Sekadau

KPU Sekadau Gelar Pleno Penyempurnaan DPT Pemilu 2019

KalbarOnline, Sekadau – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Sekadau menggelar rapat pleno terbuka penetapan daftar pemilih tetap (DPT) hasil perbaikan di Sekadau pada Pemilu 2019 yang berlangsung di ruang rapat KPU Sekadau, Rabu siang (12/9/2018).

Kegiatan tersebut dihadiri langsung oleh Ketua KPU Sekadau, Drianus Saban didampingi para komisioner, Bawaslu Sekadau, Kesbangpol, Disdukcapil, PPK kecamatan dan Panwascam, para pimpinan atau perwakilan partai politik dan tamu undangan lainnya.

Pleno ini digelar sebagai tindak lanjut dari rekomendasi KPU RI melalui surat Nomor 1033/PL-01.2 SD/01/KPU/IX/2018 tanggal 7 September 2018 tentang penyempurnaan DPT dan rekomendasi dari Bawaslu Kabupaten Sekadau serta pimpinan Parpol peserta pemilu 2019.

Drianus Saban dalam sambutannya menuturkan pleno terbuka ini dilakukan untuk menjalankan tahapan pemilu 2019 bahwa KPU, Bawaslu serta semua Parpol peserta pemilu 2019 untuk melakukan verifikasi faktual data ganda, meninggal dunia dan mengenai status pemilih.

Dalam pleno ini, masing-masing PPK Kecamatan diberikan kesempatan untuk menyampaikan data DPT hasil perbaikan, yang dimulai dari kecamatan Sekadau Hilir.

Untuk kecamatan Sekadau hilir, DPT ditetapkan berjumlah 47.054, Sekadau Hulu berjumlah 20.371, Nanga Taman berjumlah 19.595 dan Nanga Mahap berjumlah 19.421.

Belitang Hilir berjumlah 16.408, Kecamatan Belitang berjumlah 9.759 dan Belitang Hulu berjumlah 15.196.

“Total DPT Kabupaten Sekadau pada Pemilu 2019 berjumlah 147.804 pemilih,” ucapnya.

Ketua Bawaslu Kabupaten Sekadau, Nursoleh S. Pd.I merekomendasikan tiga orang terdaftar yang sudah meninggal dunia untuk dilakukan penghapusan.

Namun, sebelum dilakukan penghapusan peserta pleno melakukan pencermatan dan setelah dilakukan pencermatan ternyata memang data DPT tersebut belum dihapus.

Atas kesepakatan bersama peserta pleno, data DPT yang dimaksud langsung dihapus. (Mus)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Ini Rincian Dugaan Aliran Uang Korupsi Erry ke Ria Norsan, Termasuk Untuk Membeli Karpet Masjid Agung Al-Falah Mempawah

KalbarOnline, Pontianak - Uang korupsi pembangunan Gedung Balai Pendidikan dan Pelatihan Transportasi Darat (BP2TD) di…

36 minutes ago

Momen Bang Didi Temui Pedagang Sembari Belanja Sayur di Pasar Pagi Putussibau

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Calon Wakil Gubernur Kalimantan Barat nomor urut 1, Didi Haryono menyempatkan…

40 minutes ago

Manfaat Jalan Kaki untuk Kesehatan Fisik dan Mental

KalbarOnline - Jalan kaki merupakan salah satu bentuk aktivitas fisik yang paling sederhana dan mudah…

41 minutes ago

Silaturahmi dengan Paguyuban Jawa Kapuas Hulu, Bang Didi Diminta Perbaiki Infrastruktur

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Calon Wakil Gubernur Kalimantan Barat nomor urut 1, Didi Haryono diminta…

41 minutes ago

Syarief Abdullah Tegaskan Timses Midji-Didi Tak Level Gunakan Kampanye Hitam

KalbarOnline, Pontianak - Ketua DPW Partai Nasdem Kalimantan Barat sekaligus Ketua Tim Pemenangan Pasangan Midji-Didi,…

42 minutes ago

Di Electricity Connect 2024, PLN Galang Kolaborasi Global Wujudkan Transisi Energi di Indonesia

KalbarOnline, Jakarta - PT PLN (Persero) terus menggalang kolaborasi global demi mendukung upaya pemerintah dalam…

57 minutes ago