Categories: Kubu Raya

DPRD Kubu Raya Prihatin Dengan Aspirasi Tenaga Honorer

KalbarOnline, Kubu Raya – Kedatangan ratusan tenaga guru kontrak atau honorer yang tergabung di Forum Ketegori II Kubu Raya disambut baik oleh Ketua Komisi I DPRD Kubu Raya, Suprapto. Kemudian perwakilan peserta aksi dipersilahkan untuk menyampaikan aspirasinya di ruang pertemuan DPRD Kubu Raya.

“Kami sangat prihatin dengan kondisi ini, setelah disampaikan sejumlah aspirasi dari kawan-kawan ini. Karena penerimaan upah yang bervariasi dan itu sangat minim sekali, dengan kejadian seperti harus ada perhatian khusus oleh Pemerintah daerah untuk menyampaikan ke Pemerintah pusat,” ucap, Suprapto, ditemui awak media usai dengar pendapat tenaga honorer (Forum Ketegori II).

Untuk itu sambung dia marilah kita menjalin kerjasama antara Pemerintah, DPRD, serta masyarakat karena hal ini perlu perhatian khusus.

“Karena kita tahu sendiri betapa kurangannya kepegawaian baik itu dari Kabupaten Kubu Raya dan semua dinas, apalagi di dunia pendidikan dan kesehatan. Tenaga honor sangat besar sekali membantu, yang mengabdikan dirinya untuk membantu lancarnya birokrasi kepemerintahan daerah itu. Walaupun itu dengan imbalan yang sangat minim,” ujarnya.

Selanjutnya dikatakan Soprapto pihaknya akan berkoordinasi dengan Pemerintah daerah untuk meluruskan pemersalahan-pemersalahan yang telah disampaikan Forum Kategori II. Untuk itu, legislative dan eksekutif Kubu Raya akan bertandang ke Kemenpan-RB dalam waktu dekat ini.

“Sudah kami jadwalkan untuk menyampaikan aspirasi seutuhnya dari para honorer kepada Pemerintah pusat dan DPR RI,” terangnya. (ian)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Debut Solo Irene Red Velvet Begitu Dinantikan, Ternyata Ini Alasannya

KalbarOnline - Debut solo Irene Red Velvet "Like a Flower" dikabarkan akan dilakukan pada 26…

32 minutes ago

Inilah Penampakan Mobil Mewah Veddriq Leonardo, Hadiah dari Oesman Sapta

KalbarOnline, Pontianak - Atlet panjat tebing Indonesia, Veddriq Leonardo yang sukses meraih medali emas di…

54 minutes ago

Mengenal Bulking dan Cara Menerapkannya untuk Orang Kurus

KalbarOnline - Bulking adalah fase dalam program kebugaran di mana seseorang sengaja meningkatkan asupan kalori…

1 hour ago

Devy Harinda Buka Lomba Senam Kreasi HUT ke-53 Korpri 2024 Kabupaten Ketapang

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati Ketapang, Asisten Sekda Bidang Administrasi Umum Pemkab Kegapang, Devy Harinda…

1 hour ago

Polres Ketapang Siap Amankan Kelancaran Tahapan Pilkada Serentak 2024

KalbarOnline, Ketapang - Kepolisian Resort (Polres) Ketapang siap mengawal pelaksanaan tahapan pilkada serentak, mulai dari…

1 hour ago

Polres Ketapang Luncurkan Gugus Tugas Polri dan Tanam Jagung Hibrida Bersama Kelompok Tani

KalbarOnline, Ketapang - Dalam rangka mendukung program ketahanan pangan, Polres Ketapang mengikuti zoom meeting “Launching…

1 hour ago