Categories: Sekadau

Karnaval dan Pawai Semarakan Peringatan BKSN 2018 di Sekadau

KalbarOnline, Sekadau – Dalam rangka peringatan Bulan Kitab Suci Nasional (BKSN) yang berlangsung sejak 25-28 September 2018 terlebih dahulu diawali dengan karnaval dan pawai, yang dipusatkan di Betang Youth Center jalan Panglima Naga komplek pasar baru Sekadau, Senin (24/9/2018).

Tema yang diangkat dalam perayaan BKSN tahun 2018 adalah ‘Mewartakan Kabar Gembira Dalam Kemajemukan’.

Sebelum pawai, peserta disuguhkan hiburan berupa tarian adat, aksi cheerleader dan tarian kolosal yang menggambarkan keberagaman serta keharmonisan antar etnis.

Siang harinya, Bupati Sekadau, Rupinus, SH., M.Si secara resmi melepas rombongan pawai yang terdiri dari pelajar, orang muda katholik (OMK), wanita katholik Republik Indonesia, perwakilan stasi, dan sebagainya, diiringi mobil hias dan drum band SMA Karya Sekadau.

Anggota Polres Sekadau yang terlibat pengamanan sudah siaga pada tiap rute yang dilalui peserta pawai, guna kelancaran arus lalu lintas dan keselamatan rombongan pawai.

Pengamanan acara ini melibatkan 65 personel Polres Sekadau diperkuat Polsek Sekadau Hilir dipimpin Padal Kasat Lantas AKP Laelan Sukuru dan Kasat Sabhara Iptu Kamto.

Berbagai kegiatan yang akan ditampilkan selama BKSN antara lain lomba baca kitab suci, lomba cerdas cermat, permainan rakyat, bola voli dan sebagainya. Menurut rencana, pembukaan BKSN berlangsung malam ini pukul 19.00 WIb di Betang Youth Center. (Mus)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Share
Published by
Jauhari Fatria
Tags: BKSNSekadau

Recent Posts

Tayang Hari Ini di Bioskop, Berikut Sinopsis Film Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu

KalbarOnline - Film Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu tayang di bioskop Indonesia mulai Kamis, 21…

3 hours ago

Pergoki Rumah Berantakan dan Kotor, Nana Mirdad Trauma Punya ART

KalbarOnline - Baru-baru ini, Nana Mirdad curhat lewat akun Instagram pribadinya soal pengalaman tidak menyenangkan…

3 hours ago

Pj Gubernur Harisson Minta Rumah Sakit Daerah di Kalbar Berikan Layanan Prima Bagi Masyarakat

KalbarOnline, Pontianak - Dalam meningkatkan kualitas pelayanan dan peralatan medis di Kalimantan Barat, Pemerintah Provinsi…

4 hours ago

Mentan Andi Amran Sulaiman Dorong Kalbar Jadi Lumbung Pangan Nasional

KalbarOnline, Sambas - Dalam rangka optimalisasi lahan (oplah) pertanian di Kalimantan Barat, Menteri Pertanian RI,…

4 hours ago

Anggota DPRD Ketapang Rion Sardi Serap Aspirasi Masyarakat di Tepian Sungai Pawan

KalbarOnline, Ketapang - Anggota DPRD Kabupaten Ketapang dari Fraksi Partai Demokrat, Rion Sardi melakukan reses…

4 hours ago

Tangani Ruas Jalan Pelang – Sungai Kepuluk, Dinas PUPR Ketapang Bakal Siagakan TRC

KalbarOnline, Ketapang - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Ketapang bakal membentuk Tim Reaksi Cepat (TRC) untuk menangani…

4 hours ago