KalbarOnline, Sekadau – Polres Sekadau melaksanakan Safari Jum’at di Masjid Baiturrahman Desa Sungai Ringin yang dipimpin oleh Kasat Binmas Iptu Masdar dan turut dihadiri Kasubag Humas, AKP Haerul Saleh, KBO Sat Lantas, Ipda Arisman, Kanit Reg Ident Sat Lantas, Ipda Erwan, anggota Binmas serta anggota Humas, Jum’at (28/9/2018).
Dalam kesempatan ini, Iptu Masdar mewakili Kapolres Sekadau AKBP Anggon Salazar Tarmizi, S.IK menyampaikan informasi dan pesan kamtibmas kepada para jamaah.
Informasi yang disampaikan salah satunya event akbar Festival Seni Budaya Melayu (FSBM) se-Kalimantan Barat ke-XII yang akan dipusatkan di lapangan Ej Lantu Sekadau.
Diperkirakan akan datang 4000 orang mewakili kontingen dari masing-masing kabupaten se Kalimantan Barat yang akan mengikuti acara tersebut.
“Untuk itu dimohon kepada masyarakat Kabupaten Sekadau untuk ikut andil dan mensukseskan giat ini sehingga dapat berjalan dengan aman tertib dan lancar,” tutur Iptu Masdar di hadapan para jamaah.
Informasi penting lainnya yaitu pendaftaran CPNS Polri yang dibuka secara online untuk umum mulai tanggal 26 September sampai 4 Oktober 2018, dengan syarat dan ketentuan yang bisa dilihat dengan mengakses website resminya.
Dalam hal ini seluruh jajaran Kepolisian Resor Sekadau telah memasang banner informasinya di lokasi-lokasi strategis agar mudah dibaca dan menjaring animo masyarakat.
Bertepatan dengan pelaksanaan pemilihan legilatif dan Pilpres 2019 yang saat ini telah memasuki tahapan kampanye, masyarakat juga diimbau untuk tetap menjaga persatuan dan toleransi serta tidak terprovokasi berita hoax agar pemilu di Kabupaten Sekadau berlangsung aman lancar dan kondusif. (*/Mus)
KalbarOnline - Film Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu tayang di bioskop Indonesia mulai Kamis, 21…
KalbarOnline - Baru-baru ini, Nana Mirdad curhat lewat akun Instagram pribadinya soal pengalaman tidak menyenangkan…
KalbarOnline, Pontianak - Dalam meningkatkan kualitas pelayanan dan peralatan medis di Kalimantan Barat, Pemerintah Provinsi…
KalbarOnline, Sambas - Dalam rangka optimalisasi lahan (oplah) pertanian di Kalimantan Barat, Menteri Pertanian RI,…
KalbarOnline, Ketapang - Anggota DPRD Kabupaten Ketapang dari Fraksi Partai Demokrat, Rion Sardi melakukan reses…
KalbarOnline, Ketapang - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Ketapang bakal membentuk Tim Reaksi Cepat (TRC) untuk menangani…