Categories: Pontianak

Gubernur Sutarmidji Janjikan Bonus Besar untuk Kafilah Kalbar

KalbarOnline, Pontianak – Gubernur Kalbar, Sutarmidji menjanjikan bonus besar bila ada kafilah Kalbar meraih juara dari cabang apapun di MTQ Nasional di Medan, Sumatra Utara yang akan digelar pada 6-13 Oktober 2018 mendatang.

“Saya akan berikan bonus besar bila ada di antara kalian yang juara,” ucap Sutarmidji dalam sambutannya pada pelepasan Kafilah Kalbar ke Medan di Pendopo Gubernur, Selasa malam (2/10/2018).

Selain menjanjikan bonus besar, tokoh yang akrab dipanggil Bang Midji ini juga memprediksi, kafilah Kalbar bisa meraih tiga juara.

“Apakah juara satu atau juara yang lain, pokoknya ada tiga juara bisa dibawa pulang. Saya yakin ada tiga juara bisa dibawa pulang,” tekadnya.

Dalam kesempatan itu Bang Midji menyerahkan bendera Ackaya kepada Wakil Ketua I LPTQ Kalbar, HM Tuwok. Bendera kebanggaan Kalbar itu agar dikibarkan di arena MTQ.

Orang nomor satu di Kalbar ini juga menginformasikan, Kementerian Agama RI telah menunjuk Kalbar sebagai tuan rumah Seleksi Tilawatil Quran (STQ) Nasional tahun 2019 depan.

“Ini sebuah kehormatan besar buat Kalbar. Momen ini juga akan kita manfaatkan untuk mempromosikan potensi Kalbar,” tambahnya.

Tak kurang 80 kafilah terdiri qori, qoriah, hafiz, hafizah, khattah, khattatah, beserta pelatih dan official akan bertolak menuju Medan 4 Oktober 2018 esok. Kafilah Kalbar ini rencananya akan dipimpin langsung Wakil Gubernur Kalbar, Drs. H. Ria Norsan.

MTQ Nasional XXVII rencananya akan dibuka resmi Presiden RI Joko Widodo 7 Oktober. (Ros/Fai)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Sutarmidji Isi Tausiyah di Masjid Jami Kabupaten Sambas

KalbarOnline, Sambas - Gubernur Kalimantan Barat (Kalbar) Sutarmidji kembali menyampaikan syiar tentang hukum Islam yang…

6 mins ago

Tim Basket Putri SMP Pelita Cemerlang Juara 1 Widya Dharma Basketball Cup

KalbarOnline, Pontianak - Universitas Widya Dharma Pontianak menggelar kejuaraan bola basket yang diikuti pelajar dan…

1 hour ago

Ketua Tim Pemenangan Koalisi Menyala Luruskan Tentang Program Pembangunan Listrik di Kapuas Hulu

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Masih adanya klaim mengklaim tentang siapa yang memperjuangkan proyek pembangunan listrik…

2 hours ago

Melki Sedek Huang Kritisi Pembangunan Kalbar Belum Adil dan Merata

KalbarOnline, Pontianak - Aktivis pergerakan, Melki Sedek Huang menjadi salah satu pembicara utama mewakili calon…

2 hours ago

Jadi Pembicara Dialog Kebangsaan BEM-SI, Bang Midji Bocorkan Rahasia Keberhasilannya Saat Pimpin Kalbar

KalbarOnline, Pontianak - Calon Gubernur Kalimantan Barat (Kalbar) nomor urut 1, Sutarmidji menjadi narasumber dialog…

2 hours ago

Cawagub Didi Sarapan Bubur di Pinggir Jalan Landak, Didoakan Pedagang Jadi Wakil Gubernur Kalbar

KabarOnline, Landak - Calon Wakil Gubernur Kalimantan Barat nomor urut 1, Didi Haryono melaksanakan kegiatan…

3 hours ago