Categories: Ketapang

Nasib Kadis PUTR Ketapang Masih Menunggu Inkrah Pengadilan

Operasi Tangkap Tangan

KalbarOnline, Ketapang – Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Ketapang, Repalianto, S.Sos., M.Si menjelaskan status Kepala Dinas PUTR Ketapang non aktif, Donatus Gaza sebagai Aparatur Sipil Negara (ASN) saat ini masih diberhentikan sementara.

Hal ini menyusul Donatus Gaza beberapa waktu lalu terjaring Operasi Tangkap Tangan (OTT) oleh Ditreskrimsus Polda Kalbar.

Hal tersebut menurut Repalianto sesuai dengan Surat Keputusan (SK) Bupati Ketapang, jika terdapat seorang pejabat maupun pegawai pemerintahan yang tersandung kasus hukum, statusnya akan diberhentikan sementara hingga keluar Inkrah dari pengadilan.

“Sejak surat penahanan dari pihak Polda tiba, sejak itu juga status Pak Donatus kita berhentikan sementara. Selanjutnya untuk diberhentikan secara permanen atau bagaimana, kita tunggu inkrah dari pengadilan. Jika memang bersalah ya kita pecat atau berhentikan sesuai PP No 11 tahun 2017, jika tidak, mungkin bisa dikembalikan ke posisi semula,” terangnya, Rabu (28/11/2018).

Lebih lanjut, Repalianto mengatakan sampai saat ini pihaknya masih tetap menunggu inkrah dari pengadilan untuk menentukan status Donatus Gaza selaku mantan Kepala Dinas PUTR Kabupaten Ketapang yang terjaring OTT pada 22 Oktober lalu.

“Intinya sampai saat ini statusnya pemberhentian sementara, kita juga tidak tahu kapan disidangkan kasusnya. Jadi kita tetap harus menunggu, karena aturannya memang seperti itu,” ujarnya.

Saat ini, Kepala Dinas PUTR Ketapang dijabat oleh Pelaksana Tugas (PLT), Mahsus yang rangkap jabatan sebagai sekretaris Dinas. Sedangkan untuk pengangkatan pejabat definitif guna mengisi pos sebagai Kepala Dinas PUTR pihaknya mengaku masih menunggu arahan dari Bupati Ketapang.

“Saat ini kita belum tahu hingga kapan jabatan Kepala Dinas diisi oleh Pelaksana Tugas, yang pasti itu semua arahan dari Bupati apakah akan dilelang atau rangkap jabatan juga kita belum tau,” tutupnya. (Adi LC)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Di Electricity Connect 2024, PLN Galang Kolaborasi Global Wujudkan Transisi Energi di Indonesia

KalbarOnline, Jakarta - PT PLN (Persero) terus menggalang kolaborasi global demi mendukung upaya pemerintah dalam…

12 minutes ago

Tayang Hari Ini di Bioskop, Berikut Sinopsis Film Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu

KalbarOnline - Film Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu tayang di bioskop Indonesia mulai Kamis, 21…

15 hours ago

Pergoki Rumah Berantakan dan Kotor, Nana Mirdad Trauma Punya ART

KalbarOnline - Baru-baru ini, Nana Mirdad curhat lewat akun Instagram pribadinya soal pengalaman tidak menyenangkan…

15 hours ago

Pj Gubernur Harisson Minta Rumah Sakit Daerah di Kalbar Berikan Layanan Prima Bagi Masyarakat

KalbarOnline, Pontianak - Dalam meningkatkan kualitas pelayanan dan peralatan medis di Kalimantan Barat, Pemerintah Provinsi…

16 hours ago

Mentan Andi Amran Sulaiman Dorong Kalbar Jadi Lumbung Pangan Nasional

KalbarOnline, Sambas - Dalam rangka optimalisasi lahan (oplah) pertanian di Kalimantan Barat, Menteri Pertanian RI,…

16 hours ago

Anggota DPRD Ketapang Rion Sardi Serap Aspirasi Masyarakat di Tepian Sungai Pawan

KalbarOnline, Ketapang - Anggota DPRD Kabupaten Ketapang dari Fraksi Partai Demokrat, Rion Sardi melakukan reses…

16 hours ago