Categories: Sekadau

Penyempurnaan DPTHP ke-2 Pemilu 2019, Ini Jumlah Pemilih Sekadau

KalbarOnline, Sekadau – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Sekadau menggelar rapat pleno terbuka rekapitulasi penyempunan Daftar Pemilih Tetap Hasil Perbaikan (DPTHP) ke-2 Pemilu 2019, yang berlangsung di aula kantor KPU Sekadau, Senin (10/12/2018).

Pleno yang dipimpin Ketua KPU Sekadau, Drianus Saban, S.Pd ini turut dihadiri Bawaslu, Forkopimda Sekadau diantaranya Kajari Sekadau dan perwakilan Kapolres Sekadau dan perwakilan Danramil Sekadau, unsur partai peserta politik serta PPK kecamatan se-Kabupaten Sekadau.

Dalam sambutannya, Drianus Saban mengatakan penyempurnaan DPTHP 2 bertujuan agar data pemilih betul-betul akurat.

“Makanya disempurnakan berulang-ulang agar akurat. KPU dan Bawaslu bertujuan melindungi hak pilih,” kata Saban.

Penyempurnaan ini, lanjut Saban, dilakukan mulai dari tingkat PPS di desa, kemudian direkap di tingkat kecamatan, rekap tingkat kabupaten, provinsi hingga ditetapkan oleh KPU RI.

“Mudah-mudahan setelah ini betul-betul sempurna,” tutur Saban.

Komisioner KPU Sekadau bidang divisi pendataan, Marikun saat memaparkan hasil penyempurnaan DPTHP-2 mengungkapkan bahwa terjadi pergerakan atau perubahan jumlah data pemilih di Kabupaten Sekadau.

“Hasil penyempurnaan DPTHP-2, jumlah pemilih sebanyak 152.286 pemilih dengan rincian laki-laki sebanyak 78.272 jiwa dan perempuan 74.014 pemilih,” jelas Marikun.

Jumlah ini sedikit berkurang dari penetapan KPU Sekadau sebelumnya yang berjumlah total 152.600 pemilih. (Mus)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Tayang Hari Ini di Bioskop, Berikut Sinopsis Film Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu

KalbarOnline - Film Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu tayang di bioskop Indonesia mulai Kamis, 21…

11 hours ago

Pergoki Rumah Berantakan dan Kotor, Nana Mirdad Trauma Punya ART

KalbarOnline - Baru-baru ini, Nana Mirdad curhat lewat akun Instagram pribadinya soal pengalaman tidak menyenangkan…

11 hours ago

Pj Gubernur Harisson Minta Rumah Sakit Daerah di Kalbar Berikan Layanan Prima Bagi Masyarakat

KalbarOnline, Pontianak - Dalam meningkatkan kualitas pelayanan dan peralatan medis di Kalimantan Barat, Pemerintah Provinsi…

12 hours ago

Mentan Andi Amran Sulaiman Dorong Kalbar Jadi Lumbung Pangan Nasional

KalbarOnline, Sambas - Dalam rangka optimalisasi lahan (oplah) pertanian di Kalimantan Barat, Menteri Pertanian RI,…

12 hours ago

Anggota DPRD Ketapang Rion Sardi Serap Aspirasi Masyarakat di Tepian Sungai Pawan

KalbarOnline, Ketapang - Anggota DPRD Kabupaten Ketapang dari Fraksi Partai Demokrat, Rion Sardi melakukan reses…

12 hours ago

Tangani Ruas Jalan Pelang – Sungai Kepuluk, Dinas PUPR Ketapang Bakal Siagakan TRC

KalbarOnline, Ketapang - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Ketapang bakal membentuk Tim Reaksi Cepat (TRC) untuk menangani…

12 hours ago