Categories: Sekadau

Pengurus Daerah JPRMI Sekadau Dilantik

KalbarOnline, Sekadau – Pengurus daerah Jaringan Pemuda Remaja Masjid Indonesia (JPRMI) Sekadau dilantik oleh pengurus wilayah JPRMI Kalbar yang dilangsungkan di Masjid Besar Al-Falah, Desa Sungai Ringin, Sekadau, Minggu (31/3/2019).

Turut hadi Bupati Sekadau yang diwakili Asisten I Setda Sekadau, H. Fendy, S.Sos., M.Si, perwakilan Polres Sekadau, Iptu Masdar, PW JPRMI Kalbar, Samsul Raji’i, perwakilan DMI Sekadau, Basir Pohan, Kemenag Sekadau, Suprapto, perwakilan Ikadi Sekadau, Heri Handoko dan sejumlah pihak terkait lainnya.

Ketua PD JPRMI Sekadau, Tomi Raji’i dalam sambutannya berharap pasca dilantiknya JPRMI Sekadau ini dapat lebih solid dan amanah membina remaja masjid khususnya di Sekadau.

“Semoga dengan pelantikan ini JPRMI Sekadau dalam masa kepengurusan kami lebih solid dan amanah dalam membina remaja masjid yang ada khususnya di Sekadau. Agar kelak dapat melahirkan pemimpin yang hatinya selalu terpaut ke masjid,” tukasnya.

JPRMI merupakan sebuah organisasi yang menaungi dan memberikan pembinaan kepada pemuda pemudi Islam atau remaja masjid. (Mus)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Share
Published by
Jauhari Fatria
Tags: JPRMISekadau

Recent Posts

Tayang Hari Ini di Bioskop, Berikut Sinopsis Film Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu

KalbarOnline - Film Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu tayang di bioskop Indonesia mulai Kamis, 21…

2 hours ago

Pergoki Rumah Berantakan dan Kotor, Nana Mirdad Trauma Punya ART

KalbarOnline - Baru-baru ini, Nana Mirdad curhat lewat akun Instagram pribadinya soal pengalaman tidak menyenangkan…

3 hours ago

Pj Gubernur Harisson Minta Rumah Sakit Daerah di Kalbar Berikan Layanan Prima Bagi Masyarakat

KalbarOnline, Pontianak - Dalam meningkatkan kualitas pelayanan dan peralatan medis di Kalimantan Barat, Pemerintah Provinsi…

4 hours ago

Mentan Andi Amran Sulaiman Dorong Kalbar Jadi Lumbung Pangan Nasional

KalbarOnline, Sambas - Dalam rangka optimalisasi lahan (oplah) pertanian di Kalimantan Barat, Menteri Pertanian RI,…

4 hours ago

Anggota DPRD Ketapang Rion Sardi Serap Aspirasi Masyarakat di Tepian Sungai Pawan

KalbarOnline, Ketapang - Anggota DPRD Kabupaten Ketapang dari Fraksi Partai Demokrat, Rion Sardi melakukan reses…

4 hours ago

Tangani Ruas Jalan Pelang – Sungai Kepuluk, Dinas PUPR Ketapang Bakal Siagakan TRC

KalbarOnline, Ketapang - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Ketapang bakal membentuk Tim Reaksi Cepat (TRC) untuk menangani…

4 hours ago