Categories: Sekadau

Pengurus MABM Sekadau 2019-2024 Resmi Dilantik

KalbarOnline, Sambas – Kepengurusan DPD Majelis Adat Budaya Melayu (MABM) Kabupaten Sekadau periode 2019-2024 resmi dilantik.

Pelantikan yang dipimpin pengurus DPP MABM Kalimantan Barat, M. Ali Daud ini dilangsungkan di Balairungsari Istana Kusuma Negara Sekadau, Sabtu (30/3/2019) kemarin.

Seperti diketahui bahwa MABM Sekadau periode 2019-2024 dinahkodai Abdul Hamid yang terpilih secara aklamasi pada Musda IV MABM Sekadau menggantikan Sunardi.

Ali Daud berharap kepengurusan MABM Sekadau yang baru ini bekerja dengan baik dan bekerja dengan penuh kebersamaan. Jangan merasa rendah hati kalau ada ditempatkan di posisi di mana mestinya.

“Saya berharap pengurus MABM bekerjalah bersama untuk mengembangkan Kabupaten Sekadau,” ujarnya.

Selain itu, tegas dia, MABM merupakan mitra pemerintah daerah. Untuk itu ia menekankan agar MABM Sekadau dapat bekerjasama dengan Pemerintah Kabupaten Sekadau. Demikian halnya dengan pihak TNI-Polri dan lembaga adat lainnya.

“Kami dari pengurus MABM siap bekerjasama dengan Pemkab Sekadau. Kepada pihak keamanan, TNI/Polri kami juga berharap bisa bekerjasama dengan kami MABM,” tukasnya.

Sementara Asisten I Setda Sekadau, H. Fendy, S.Sos., M.Si mengucapkan selamat atas terpilihnya dan dilantiknya pengurus MABM Kabupaten Sekadau periode 2019-2024.

“Saya apresiasi kepada MABM Kabupaten Sekadau atas kegiatan-kegiatan positif selama ini yang menunjukkan rasa persaudaraan yang tinggi,” tuturnya.

Selain itu, ia mengharapkan MABM mampu merangkul masyarakat yang ada di Kabupaten Sekadau, mengedepankan kepentingan bangsa dan negara ketimbang kepentingan pribadi dan golongan.

Ia juga berharap MABM mampu menghimpun dan mengembangkan ekonomi masyarakat sebagai upaya meningkat masyarakat Melayu Kabupaten Sekadau.

Pemerintah daerah Kabupaten Sekadau, tegas dia, juga selalu memperhatikan peninggalan bersejarah nilai warisan budaya, agar tidak hilang dan dapat diwariskan ke generasi yang akan datang.

“Semoga MABM Kabupaten Sekadau dapat menjalankan misi organisasi dengan baik dan lancar,” tandasnya. (Mus)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Tayang Hari Ini di Bioskop, Berikut Sinopsis Film Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu

KalbarOnline - Film Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu tayang di bioskop Indonesia mulai Kamis, 21…

15 hours ago

Pergoki Rumah Berantakan dan Kotor, Nana Mirdad Trauma Punya ART

KalbarOnline - Baru-baru ini, Nana Mirdad curhat lewat akun Instagram pribadinya soal pengalaman tidak menyenangkan…

15 hours ago

Pj Gubernur Harisson Minta Rumah Sakit Daerah di Kalbar Berikan Layanan Prima Bagi Masyarakat

KalbarOnline, Pontianak - Dalam meningkatkan kualitas pelayanan dan peralatan medis di Kalimantan Barat, Pemerintah Provinsi…

16 hours ago

Mentan Andi Amran Sulaiman Dorong Kalbar Jadi Lumbung Pangan Nasional

KalbarOnline, Sambas - Dalam rangka optimalisasi lahan (oplah) pertanian di Kalimantan Barat, Menteri Pertanian RI,…

16 hours ago

Anggota DPRD Ketapang Rion Sardi Serap Aspirasi Masyarakat di Tepian Sungai Pawan

KalbarOnline, Ketapang - Anggota DPRD Kabupaten Ketapang dari Fraksi Partai Demokrat, Rion Sardi melakukan reses…

16 hours ago

Tangani Ruas Jalan Pelang – Sungai Kepuluk, Dinas PUPR Ketapang Bakal Siagakan TRC

KalbarOnline, Ketapang - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Ketapang bakal membentuk Tim Reaksi Cepat (TRC) untuk menangani…

16 hours ago