Hasil Pleno KPU Sekadau, Jokowi-Ma’ruf : 71,4 Persen – Prabowo-Sandi : 28,6 Persen

KalbarOnline, Sekadau – Pasangan capres-cawapres nomor urut 01 Jokowi-Ma’ruf menang telak di Kabupaten Sekadau, Kalimantan Barat.

Hasil tersebut berdasarkan rekapitulasi tingkat kabupaten yang digelar oleh KPU Sekadau di aula Penanjung Island Sekadau sejak Selasa (30/4/2019) hingga Rabu (1/5/2019).

IKLAN17AGUSTUSCMIDANBGA

Jokowi-Ma’ruf yang diusung oleh PDIP, Golkar, PKB, Nasdem, PPP, Hanura dan PKPI ini meraih suara sebanyak 91.565 atau 71,4 persen. Sedangkan pasangan capres-cawapres nomor urut 02, Prabowo-Sandi yang diusung oleh Gerindra, PKS, PAN dan Demokrat meraih suara sebanyak 36.675 atau 28,6 persen.

Baca Juga :  Warga Dayak Minta Permudah Seleksi Masuk TNI, Prabowo Subianto: Sudah Saya Bicarakan dengan Komisi I

Ketua KPU Sekadau, Drianus Saban mengatakan, proses rekapitulasi hasil perolehan suara tingkat kabupaten tersebut berjalan aman dan lancar.

Untuk itu ia mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah bersama-sama mendukung kelancaran pelaksanaan Pemilu 2019 di Sekadau.

“Terima kasih kepada pihak TNI-Polri serta semua pihak lainnya yang telah bersama-sama menyukseskan Pemilu 2019 di Sekadau,” ujarnya.

Baca Juga :  Satgas Covid Sekadau Kembali Gelar Operasi Yustisi di Kawasan Pasar Baru

Selanjutnya pihaknya akan menyampaikan hasil rekapitulasi tingkat kabupaten ini ke tingkat provinsi pada tanggal 7-12 Mei mendatang.

“Hasil rekapitulasi tingkat kabupaten ini nanti akan kita sampaikan di tingkat provinsi pada 7 Mei 2019 nanti,” tandasnya. (Mus)

Comment