Categories: Ketapang

Polsek Delta Pawan Amankan Remaja Pelaku Pencurian : Pernah Jalani Diversi

KalbarOnline, Ketapang – Kepolisian Sektor (Polsek) Delta Pawan jajaran Polres Ketapang berhasil mengamankan seorang remaja berinisial AF (17) warga Desa Kalinilam, Kecamatan Delta Pawan, Ketapang, belum lama ini.

Kapolres Ketapang, AKBP Yury Nurhidayat, SIK., MH melalui Kapolsek Delta Pawan, AKP Slamet Kusumo Widodo mengatakan AF yang masih terbilang di bawah umur ini diamankan lantaran telah melakukan pencurian mesin sepeda motor milik Budi (30) warga Desa Kalinilam, Kecamatan Delta Pawan, Ketapang pada Maret 2019 lalu dan Senin (6/5/2019).

“Pelaku diamankan bersama dengan barang bukti satu buah mesin sepeda motor merk honda,” ungkapnya, Selasa (14/5/2019).

Lebih lanjut, Kapolsek Delta Pawan menjelaskan kronologis kejadian yang berawal pada bulan Maret 2019 lalu. Di mana korban kehilangan 1 set velg dan 1 buah mesin sepeda motor merk honda di rumahnya namun berhasil ditemukan. Kemudian pada Senin (6/5/2019) korban kembali kehilangan 1 buah mesin sepeda motor merk Yamaha.

“Berdasarkan keterangan saksi yang melihat ada salah satu barang milik korban berada di rumah Roni. Setelah dikonfirmasi, ternyata barang tersebut dititipkan oleh pelaku. Pelaku sendiri setelah dikonfirmasi mengakui bahwa barang tersebut diambil dari rumah korban,” jelasnya.

Kapolsek menambahkan bahwa pelaku yang masih tergolong anak di bawah umur tersebut juga sudah pernah dilakukan tindakan diversi dalam perkara lain pada tahun 2018 lalu. Akibat kejadian tersebut korban mengalami kerugian sekitar 3 juta rupiah.

“Terhadap pelaku dikenakan pasal 362 KUHP dengan ancaman maksimal 5 tahun kurungan penjara,” tandasnya. (Adi LC)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Kisah ‘Sandwich Generation’ Dirangkai Apik dalam Film Home Sweet Loan

KalbarOnline.com - Fenomena generasi berlapis atau sandwich generation makin sering kita dengarkan. Generasi sandwich atau roti…

7 hours ago

Meta Mulai Menghapus Arsip Instagram, Berikut Cara Memindahkan Data ke Google Drive

KalbarOnline.com - Baru-baru ini, Meta, perusahaan induk dari Instagram mengumumkan perubahan kebijakan terkait pengelolaan arsip…

8 hours ago

Jelang Peringatan HUT TNI ke-79, Kodim Putussibau Gelar Lomba Kreasi Baris Berbaris

KalbarOnline, Putussibau - Dalam rangka memperingati HUT TNI ke-79, Kodim 1206 Putussibau menggelar Lomba Kreasi…

9 hours ago

Tak Mau Jadi Pengkhianat, 34 Kader Demokrat di 5 Kecamatan Kapuas Hulu Mengundurkan Diri

KalbarOnline, Kapuas Hulu - 34 orang kader Partai Demokrat dari 5 kecamatan menyatakan mundur dari…

9 hours ago

FEB Untan Pontianak Kirim 10 Dosen dan Mahasiswa Ikuti ICDC di Unand Padang

KalbarOnline, Padang - Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB), Universitas Tanjungpura (Untan) Pontianak mengirimkan 5 dosen…

9 hours ago

Harisson Pastikan Program Beasiswa Pelajar SMA Negeri Berjalan Baik

KalbarOnline, Singkawang - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat (Kalbar), Harisson melakukan kunjungan kerja ke Kabupaten…

9 hours ago