KalbarOnline, Pontianak – Satu lagi karya para pemuda asal Kalimantan Barat yang patut diapresiasi. Para pemuda yang tergabung dalam 99 Creative dan Creative Project mempersembahkan video klip dari lagu ciptaan Ali Akbar berjudul ‘Lagu Lebaran’.
Lagu yang dinyanyikan langsung oleh Ali Akbar featuring Bujang Bedendang, Kamil Onte, Novi LIDA dan Tazki Acapella ini akan dilaunching di Tepian Kapuas, hari ini tepat di malam takbiran, Selasa (4/6/2019).
Lewat singel lagu yang bejudul “Lagu Lebaran” hasil ciptaan seniman asli Kalbar yang bernama Ali Akbar akan segera menghibur pendengar music Melayu yang bergenre Melayu asli kalimantan barat ini, (03/06/2019).
‘Lagu Lebaran’ yang digagas oleh Ali akbar sang pemilik ‘Goyang Kemarokan’ ini memang sudah dipersiapkannya untuk menyambut Idul Fitri 1440 Hijriah ini sekaligus hendak memberikan suasana baru dan berbeda bagi kalangan penikmat musik Melayu.
Uray Akil Wasa selaku sutradara video klip ini menuturkan bahwa pengerjaan video klip ‘Lagu Lebaran’ ini sendiri terbilang santai.
“Para aktor dalam video klip ini menggunakan pakaian khas Melayu, senada dengan nuansa musik Melayu. Untuk syutingnya mengambil set lokasi di kawasan Istana Kadriah Pontianak. Sultan Pontianak, Sultan Syarif Mahmud (Melvin) Alkadrie juga ikut serta dalam video klip ini,” ujar Uray Akil yang juga merupakan sutradara film Sukep The Movie ini saat diwawancarai KalbarOnline, Selasa (3/6/2019).
“Video klip ini akan tayang dan dilaunching tepat malam takbiran nanti, di Cafe Tepian Sungai Kapuas, setelah itu akan diupload ke akun youtube Creative Project,” timpalnya.
Sementara Pradono selaku aktivis seni budaya Kalbar turut memberikan apresiasinya atas lagu ini.
“Ini bukti bahwa karya seniman Kalbar juga berkualitas dan layak dinikmati,” ucapnya.
“Saya berharap seniman Kalbar tidak lagi ragu dan tetaplah berkarya karena lewat karya tak hanya mengangkat nama pribadi, melainkan juga mengangkat marwah Kalbar ke daerah luar,” tandasnya. (WWP)
KalbarOnline, Pontianak - Penjabat Ketua TP PKK Provinsi Kalimantan Barat, Windy Prihastari yang juga selaku…
KalbarOnline, Pontianak - Masyarakat Kota Pontianak masih menginginkan Sutarmidji kembali menjadi Gubernur Kalimantan Barat (Kalbar)…
KalbarOnline - Debut solo Irene Red Velvet "Like a Flower" dikabarkan akan dilakukan pada 26…
KalbarOnline, Pontianak - Atlet panjat tebing Indonesia, Veddriq Leonardo yang sukses meraih medali emas di…
KalbarOnline - Bulking adalah fase dalam program kebugaran di mana seseorang sengaja meningkatkan asupan kalori…
KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati Ketapang, Asisten Sekda Bidang Administrasi Umum Pemkab Kegapang, Devy Harinda…