Categories: Pontianak

Kompol Syarifah Salbiah Diganjar Penghargaan oleh Pemkot Pontianak

Atas Dedikasinya serta Rutin Berkoordinasi

KalbarOnline, Pontianak – Kasat Lantas Polresta Pontianak, Kompol Syarifah Salbiah menerima penghargaan dari Pemerintah Kota Pontianak atas dedikasi dan semangatnya dalam membantu memberikan rasa aman terutama dalam berlalu lintas.

Piagam penghargaan diserahkan langsung oleh Wali Kota Pontianak, Edi Rusdi Kamtono kepada Kompol Syarifah Salbiah saat apel pagi di halaman Kantor Wali Kota Pontianak, Senin (10/6/2019).

Menurut Edi, selain dedikasinya dalam menjalankan tugas sebagai Kasat Lantas, Salbiah juga dinilai rutin berkoordinasi dengan Pemkot Pontianak menghadapi masalah-masalah yang berkaitan dengan tugas dan fungsinya.

“Oleh sebab itu kita memberikan penghargaan ini, mudah-mudahan ini juga sebagai salah satu upaya beliau bisa terpilih sebagai polisi teladan tingkat nasional,” harapnya.

Sementara Kasat Lantas Polresta Pontianak, Kompol Syarifah Salbiah mengaku, dirinya sudah sejak lama kerap berkoordinasi dengan Pemkot Pontianak, bahkan sebelum diberikan amanah jabatan Kasat Lantas.

“Sejak saya masih berpangkat Inspektur tingkat Dua, saya sudah sering berkoordinasi,” sebutnya.

Koordinasi yang dilakukannya, tidak hanya terkait dengan bidang tugas yang digelutinya kala itu, namun apabila diperlukan, ia tak segan-segan melakukan koordinasi ke berbagai pihak. Menurutnya, koordinasi menjadi bagian terpenting untuk menyelesaikan segala persoalan.

“Koordinasi yang saya lakukan, tidak hanya ruang lingkup Polresta Pontianak dengan Pemkot Pontianak, terkadang juga antara Polda Kalbar dengan Pemkot Pontianak,” imbuhnya.

Selain koordinasi, kerjasama juga dinilainya tak kalah penting. Dengan bekerjasama, lanjut Salbiah, maka hasil yang dicapai akan maksimal.

“Tidak ada satu program pun yang saya lakukan tanpa bekerjasama, semua saya lakukan dengan bekerjasama,” pungkasnya. (jim/humpro)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Ria Ricis Tetap Lanjutkan Proses Hukum Kasus Dugaan Pemerasan, Meski Eks Karyawan Sudah Minta Maaf

KalbarOnline - Kasus dugaan pengancaman dan pemerasan yang dilakukan mantan karyawan Ria Ricis kembali disidang…

29 minutes ago

Ini Rincian Dugaan Aliran Uang Korupsi Erry ke Ria Norsan, Termasuk Untuk Membeli Karpet Masjid Agung Al-Falah Mempawah

KalbarOnline, Pontianak - Uang korupsi pembangunan Gedung Balai Pendidikan dan Pelatihan Transportasi Darat (BP2TD) di…

1 hour ago

Momen Bang Didi Temui Pedagang Sembari Belanja Sayur di Pasar Pagi Putussibau

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Calon Wakil Gubernur Kalimantan Barat nomor urut 1, Didi Haryono menyempatkan…

1 hour ago

Manfaat Jalan Kaki untuk Kesehatan Fisik dan Mental

KalbarOnline - Jalan kaki merupakan salah satu bentuk aktivitas fisik yang paling sederhana dan mudah…

1 hour ago

Silaturahmi dengan Paguyuban Jawa Kapuas Hulu, Bang Didi Diminta Perbaiki Infrastruktur

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Calon Wakil Gubernur Kalimantan Barat nomor urut 1, Didi Haryono diminta…

1 hour ago

Syarief Abdullah Tegaskan Timses Midji-Didi Tak Level Gunakan Kampanye Hitam

KalbarOnline, Pontianak - Ketua DPW Partai Nasdem Kalimantan Barat sekaligus Ketua Tim Pemenangan Pasangan Midji-Didi,…

1 hour ago