KalbarOnline, Sekadau – Kecelakaan lalu lintas kembali terjadi di jalan raya Sekadau-Sintang, tepatya di kilometer 12 Dusun Bokak, Desa Bokak Sebumbun, Kecamatan Sekadau Hilir, Rabu (3/7/2019) sekitar pukul 11.10 WIB.
Akibatnya kecelakaan tersebut, Yusak Okte Efendi (33), warga Dusun Tanah Tinggi, Kabupaten Melawi itu tewas di tempat.
Kasus kecelakaan ini masih ditangani pihak kepolisian dari Sat Lantas Polres Sekadau. Hal ini turut dibenarkan oleh Kasatlantas Polres Sekadau, AKP Laelan Sukur, Rabu (3/7/2019).
Informasi yang dihimpun, kecelakaan bermula saat korban hendak pergi ke tempat kerabatnya di Sekadau. Saat melintas di TKP, korban yang mengendarai sepeda motor bernomor polisi KB 3558 JS bertabrakan dengan mobil truk jenis Fuso pengangkut sepeda motor dari arah berlawanan. Tubuh korban sempat terperosok ke bawah truk tersebut.
Saat ini, jenazah korban sudah dievakuasi ke RSUD Sekadau. Korban mengalami luka serius di beberapa bagian tubuhnya. (Mus)
KalbarOnline - Film Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu tayang di bioskop Indonesia mulai Kamis, 21…
KalbarOnline - Baru-baru ini, Nana Mirdad curhat lewat akun Instagram pribadinya soal pengalaman tidak menyenangkan…
KalbarOnline, Pontianak - Dalam meningkatkan kualitas pelayanan dan peralatan medis di Kalimantan Barat, Pemerintah Provinsi…
KalbarOnline, Sambas - Dalam rangka optimalisasi lahan (oplah) pertanian di Kalimantan Barat, Menteri Pertanian RI,…
KalbarOnline, Ketapang - Anggota DPRD Kabupaten Ketapang dari Fraksi Partai Demokrat, Rion Sardi melakukan reses…
KalbarOnline, Ketapang - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Ketapang bakal membentuk Tim Reaksi Cepat (TRC) untuk menangani…