Categories: Ketapang

Berikut Daftar Caleg yang Resmi Duduki Kursi DPRD Ketapang Periode 2019-2024

KalbarOnline, Ketapang – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Ketapang telah resmi menetapkan 45 calon legislatif terpilih DPRD Kabupaten Ketapang hasil Pemilu 2019 dalam Rapat Pleno Penetapan hasil perolehan kursi serta penetapan caleg terpilih yang dilakukan pada Senin (12/8/2019) siang.

KPU Ketapang sendiri resmi menetapkan caleg terpilih usai pembacaan putusan Mahkamah Konstitusi (MK) mengenai perselisihan hasil pemilu se-Indonesia beberapa hari lalu.

“Pleno penetapan ini kita lakukan setelah hasil sengketa pemilu di MK. Soalnya kita ada gugatan dari Partai Demokrat di Dapil 2 terkait perselisihan hasil Pemilu. Jadi harus menunggu putusan sengketa itu dan setelah ada putusan baru kita melakukan pleno penetapan hari ini,” kata Ketua KPU Ketapang, Tedi Wahyudin saat dikonfirmasi, Senin (12/8/2019).

Dari hasil penetapan perolehan kursi partai politik dan calon terpilih anggota DPRD Kabupaten Ketapang berikut nama nama caleg yang berhasil duduk di kursi DPRD Ketapang periode 2019-2024.

Daerah Pemilihan (Dapil) 1 Ketapang :

– Junaidi, SP dari Partai Golkar,

– Antoni Salim dari PDIP,

– Jamhuri Amir dari Partai Hanura,

– Ryan Heryanto dari Partai Gerindra,

– M. Febriadi, S.Sos dari Partai Golkar,

– Hery Susanto dari Partai Golkar,

– Abdul Aen dari Partai Gerindra,

– Sahrani dari Partai PPP,

– Sufanda dari Partai Nasdem,

– Suryanto AR dari Partai PAN.

Daerah Pemilihan (Dapil) 2 Ketapang :

– Apolonius Polo dari Partai Golkar,

– Mateus Yudi dari PDIP,

– Adrianus, SH dari Partai Gerindra,

– Uti Waskito dari Partai PPP

– Tini dari Partai Hanura.

Daerah Pemilihan (Dapil) 3 Ketapang :

– Suyanto dari Partai Golkar,

– Hendri Wijaya dari Partai Golkar,

– Usman Diyanto dari Partai PAN,

– Ir Paulus Tan dari Partai Gerindra,

– Musyawiri dari Partai PPP,

– Kurniawan SH dari PDIP.

Daerah Pemilihan (Dapil) 4 Ketapang :

Elisabet dari PDIP,

– Mohtar dari PAN,

– Ardani Fauzi dari Perindo,

– Thomas Ferlyan dari Partai Golkar,

– Yang Kim dari Partai Demokrat,

– Syaidianur dari Partai Nasdem.

Daerah Pemilihan (Dapil) 5 Ketapang :

– Kasdi, S.IP dari PDIP,

– Ismanto dari PDIP,

– Luhai dari Partai Demokrat,

– Gusmani dari Partai Golkar,

– Irawan dari Partai Nasdem,

– Suprianto dari Partai Hanura,

– Akim dari Partai Gerindra

Daerah Pemilihan (Dapil) 6 Ketapang :

– Achmad Sholeh dari Partai Golkar,

– Uti Royden Top dari Partai Golkar,

– H Mathoji dari Partai Gerindra,

– H Mat Ari dari Partai Hanura,

– Elamntono dari PAN,

– Fathol Bari dari PKB,

– Suprapto dari PDIP,

– H Abdul Sani dari PPP,

– M Puadi dari PKS,

– Yakobus Dingum Sudi Yanto dari Perindo.

– Jhonny Hendrawanto dari Partai Nasdem. (Adi LC)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Transisi PAUD Menyenangkan, Windy Bacakan Dongeng hingga Ajak Anak di Pontianak Sarapan Sehat

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat Ketua TP PKK Provinsi Kalimantan Barat, Windy Prihastari yang juga selaku…

4 hours ago

Sutarmidji Siap Turun Tangan Tata Kawasan Sungai Jawi

KalbarOnline, Pontianak - Masyarakat Kota Pontianak masih menginginkan Sutarmidji kembali menjadi Gubernur Kalimantan Barat (Kalbar)…

4 hours ago

Debut Solo Irene Red Velvet Begitu Dinantikan, Ternyata Ini Alasannya

KalbarOnline - Debut solo Irene Red Velvet "Like a Flower" dikabarkan akan dilakukan pada 26…

6 hours ago

Inilah Penampakan Mobil Mewah Veddriq Leonardo, Hadiah dari Oesman Sapta

KalbarOnline, Pontianak - Atlet panjat tebing Indonesia, Veddriq Leonardo yang sukses meraih medali emas di…

6 hours ago

Mengenal Bulking dan Cara Menerapkannya untuk Orang Kurus

KalbarOnline - Bulking adalah fase dalam program kebugaran di mana seseorang sengaja meningkatkan asupan kalori…

6 hours ago

Devy Harinda Buka Lomba Senam Kreasi HUT ke-53 Korpri 2024 Kabupaten Ketapang

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati Ketapang, Asisten Sekda Bidang Administrasi Umum Pemkab Kegapang, Devy Harinda…

6 hours ago