Categories: Sekadau

Anggota Paskibraka Sekadau Kunjungi DPR-RI

KalbarOnline, Sekadau – 32 anggota paskibraka Sekadau berkunjung ke gedung DPR-RI, Senayan, Jakarta, Selasa (27/8/2019). Kedatangan paskibraka Sekadau itu diterima oleh Erna Agustina selaku Kasubag Penerangan DPR-RI dan Zoel Arif Lanang Kurniajati di lantai I ruang Abdul Muis, Gedung Nusantara.

Pada kesempatan itu, Erna Agustina mengapresiasi kedatangan paskibraka Sekadau. Berbagai tata krama kehumasan di DPR-RI dipaparkan Erna kepada anggota paskibraka Sekadau. Dalam kunjungan ini, paskibraka diberi berbagai informasi keterlibatan peran pelajar di dalam program parlemen, seperti parlemen pelajar. Pelajar Sekadau dalam program parlemen pelajar ke depannya diharapkan dia bisa mengambil peran, karena program tersebut diikuti seluruh pelajar se-Indonesia.

Usai tatap muka di ruang Abdul Muis, anggota Paskibraka Sekadau berkesempatan mengunjungi Museum DPR-RI di lantai 2 Gedung Nusantara dan ruang utama lantai tiga yang biasa diperuntukkan untuk ruang paripurna anggota DPR-RI dan di ruangan itu pula nantinya akan digunakan untuk melantik Presiden Jokowi nantinya.

Ditemui usai kunjungan itu, Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Sekadau, Paulus Misi, S.Pd mengatakan, banyak informasi berharga yang didapatkan dalam kunjungan ke DPR-RI, terutama mengenai program parlemen pelajar.

“Ke depan harus ada pelajar Sekadau yang terpilih mengikuti program tersebut, kalau daerah lain bisa kita harus bisa juga,” tukasnya.

Pada kesempatan itu Pemkab Sekadau melalui Dinas Pemuda Olahraga melakukan serah terima cinderamata antara DPR-RI dan Pemkab Sekadau. (Mus)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Share
Published by
Jauhari Fatria
Tags: Sekadau

Recent Posts

Tayang Hari Ini di Bioskop, Berikut Sinopsis Film Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu

KalbarOnline - Film Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu tayang di bioskop Indonesia mulai Kamis, 21…

12 hours ago

Pergoki Rumah Berantakan dan Kotor, Nana Mirdad Trauma Punya ART

KalbarOnline - Baru-baru ini, Nana Mirdad curhat lewat akun Instagram pribadinya soal pengalaman tidak menyenangkan…

12 hours ago

Pj Gubernur Harisson Minta Rumah Sakit Daerah di Kalbar Berikan Layanan Prima Bagi Masyarakat

KalbarOnline, Pontianak - Dalam meningkatkan kualitas pelayanan dan peralatan medis di Kalimantan Barat, Pemerintah Provinsi…

13 hours ago

Mentan Andi Amran Sulaiman Dorong Kalbar Jadi Lumbung Pangan Nasional

KalbarOnline, Sambas - Dalam rangka optimalisasi lahan (oplah) pertanian di Kalimantan Barat, Menteri Pertanian RI,…

13 hours ago

Anggota DPRD Ketapang Rion Sardi Serap Aspirasi Masyarakat di Tepian Sungai Pawan

KalbarOnline, Ketapang - Anggota DPRD Kabupaten Ketapang dari Fraksi Partai Demokrat, Rion Sardi melakukan reses…

13 hours ago

Tangani Ruas Jalan Pelang – Sungai Kepuluk, Dinas PUPR Ketapang Bakal Siagakan TRC

KalbarOnline, Ketapang - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Ketapang bakal membentuk Tim Reaksi Cepat (TRC) untuk menangani…

13 hours ago