Categories: Sekadau

Penemuan Kerangka Manusia di Semak-semak Gegerkan Warga Sekadau

KalbarOnline, Sekadau – Warga Desa Mungguk, Kecamatan Sekadau Hilir, Kabupaten Sekadau digegerkan dengan penemuan mayat manusia yang sudah menjadi tulang belulang di belakang Pasar Baru Sekadau, Sabtu (28/9/2019) sekitar pukul 10.15 WIB.

Kerangka manusia tersebut pertama kali ditemukan oleh pelajar SMA Negeri 1 Sekadau yakni LN (15) yang pada saat itu sedang melaksanakan kegiatan outbond Pramuka dan hendak mencari dedaunan di tempat kejadian perkara (TKP).

Hal ini turut dibenarkan oleh Kapolres Sekadau, AKBP Anggon Salazar Tarmizi saat dikonfirmasi, Sabtu (28/9/2019).

“Pertama kali kerangka tersebut ditemukan oleh pelajar di semak-semak jalan menuju Pasar Baru (resto Hijau Daun) Desa Mungguk oleh LN yang saat itu sedang melaksanakan outbond pramuka dan hendak mencari dedaunan,” ujarnya.

Kapolres menjelaskan, ketika membuka semak-semak, LN melihat tulang seperti kerangka manusia. LN yang penasaran, lantas mendekati lokasi tersebut untuk memastikan. Benar saja, apa yang dilihat oleh LN merupakan tulang belulang alias kerangka manusia. Atas temuan itu, LN bersama temannya melaporkan ke Pos Lantas dan diteruskan ke SPKT Polres Sekadau.

Tak lama setelah mendapat laporan tersebut, anggota piket Reskrim bersama unit Inafis dan SPKT Polres Sekadau langsung mendatangi dan melakukan olah TKP di lokasi penemuan kerangka tersebut.

Pada saat ditemukan, kerangka tersebut hanya menyisakan rambut di kepala dan kuku yang bewarna merah jambu oleh pewarna. Di bagian telapak kaki sebelah kiri terdapat sedikit kulit yang masih tersisa.

Berdasarkan olah TKP, kerangka tersebut diduga berjenis kelamin perempuan, pada saat ditemukan memakai baju kaos warna pink atau merah jambu. Selain itu, juga ditemuka bra bewarna coklat muda (tali sebelah kanan terdapat bekas terbakar) serta celana pendek warna hitam motif bunga dan celana dalam warna cream. Sementara semak-semak di sekitar lokasi dalam keadaan tertutup daun yang terbakar.

Setelah melakukan olah TKP, petugas langsung memasang garis polisi, kerangka yang diduga perempuan tersebut saat ini sudah dibawa ke RSUD Sekadau untuk pengembangan.

Polres Sekadau juga akan melakukan koordinasi dengan Bid Dokes Polda Kalbar untuk dilakukan autopsi. Untuk penyelidikan lebih lanjut, sejumlah barang bukti di TKP dibawa ke Polres Sekadau.

Kapolres meminta kepada seluruh masyarakat agar tidak menshare foto-foto penemuan kerangka tersebut maupun berasumsi pribadi sebelum mendapat keterangan dari pihak kepolisian.

“Kasus ini sedang ditangani Sat Reskrim Polres Sekadau, jangan sampai membuat keresahan ataupun kepanikan kepada masyarakat. Biarkan aparat kepolisian bertugas sehingga dapat segera diungkap,” tegas Kapolres.

Kapolres meminta agar warga yang merasa kehilangan anggota keluarga atau kerabat agar segera melapor ke Polres Sekadau. (Mus)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Share
Published by
Jauhari Fatria
Tags: Sekadau

Recent Posts

Ria Ricis Tetap Lanjutkan Proses Hukum Kasus Dugaan Pemerasan, Meski Eks Karyawan Sudah Minta Maaf

KalbarOnline - Kasus dugaan pengancaman dan pemerasan yang dilakukan mantan karyawan Ria Ricis kembali disidang…

31 minutes ago

Ini Rincian Dugaan Aliran Uang Korupsi Erry ke Ria Norsan, Termasuk Untuk Membeli Karpet Masjid Agung Al-Falah Mempawah

KalbarOnline, Pontianak - Uang korupsi pembangunan Gedung Balai Pendidikan dan Pelatihan Transportasi Darat (BP2TD) di…

1 hour ago

Momen Bang Didi Temui Pedagang Sembari Belanja Sayur di Pasar Pagi Putussibau

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Calon Wakil Gubernur Kalimantan Barat nomor urut 1, Didi Haryono menyempatkan…

1 hour ago

Manfaat Jalan Kaki untuk Kesehatan Fisik dan Mental

KalbarOnline - Jalan kaki merupakan salah satu bentuk aktivitas fisik yang paling sederhana dan mudah…

1 hour ago

Silaturahmi dengan Paguyuban Jawa Kapuas Hulu, Bang Didi Diminta Perbaiki Infrastruktur

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Calon Wakil Gubernur Kalimantan Barat nomor urut 1, Didi Haryono diminta…

1 hour ago

Syarief Abdullah Tegaskan Timses Midji-Didi Tak Level Gunakan Kampanye Hitam

KalbarOnline, Pontianak - Ketua DPW Partai Nasdem Kalimantan Barat sekaligus Ketua Tim Pemenangan Pasangan Midji-Didi,…

1 hour ago