Categories: Pontianak

Masuki Usia ke-56, Edi Kamtono Komitmen Maksimal Bangun Pontianak

KalbarOnline, Pontianak – Memasuki usianya yang ke-56 tahun, Wali Kota Pontianak, Edi Rusdi Kamtono mendapat kejutan berupa kue ulang tahun di sela Lomba Inovasi Saprahan Hari Jadi Pontianak ke-248 yang dilangsungkan di Gedung PCC, Kamis (17/10/2019).

Ulang tahun orang nomor wahid di Kota Pontianak ini dirayakan secara sederhana dengan memotong kue ulang tahun dan menyuapi potongan kue pertama untuk sang istri tercinta, Yanieta Arbiastutie Kamtono.

Pria kelahiran 17 Oktober 1963 ini, mempunyai harapan agar senantiasa diberikan kesehatan dan bijak dalam mengatasi permasalahan Kota Pontianak.

“Harapannya bisa maksimal membangun kota yang kita cintai ini,” ucap Edi.

Bertambahnya usia, ia berharap dirinya lebih bijaksana dan terus memberikan pemikiran-pemikiran untuk membangun Kota Pontianak lebih maju. Banyak hal yang masih harus dilakukan untuk mencapai target tersebut. Namun semua itu, menurutnya, butuh dukungan dari masyarakat.

“Tanpa adanya dukungan dari masyarakat, apapun yang kita lakukan tidak akan maksimal hasilnya,” tuturnya.

Edi meminta seluruh pihak bisa bersinergi dalam membangun Kota Pontianak. Sinergitas yang ada akan menjadikan Pontianak sebagai kota yang tak kalah dengan kota-kota lainnya di Indonesia.

“Mari kita tetap semangat untuk membangun Kota Pontianak menjadi kota yang membanggakan,” pungkasnya. (jim)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Bupati Kapuas Hulu Launching Pembangunan Ruas Jalan Bongkong – Nanga Dangkan

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Bupati Kapaus Hulu, Fransiskus Diaan me-launching peningkatan ruas jalan Bongkong –…

3 hours ago

Anak Muda Pontianak Kian Aktif Ikuti Sosialisasi Kebijakan Pemerintah

KalbarOnline, Pontianak – Para remaja menghadiri sosialisasi kebijakan pemerintah adalah hal yang unik. Pemandangan itu…

12 hours ago

1.097 Lowongan Kerja Tersedia di Job Fair Kota Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Sebanyak 1.097 lowongan kerja tersedia di Job Fair Kota Pontianak 2024 yang…

12 hours ago

Polisi Bekuk Dua Pelaku Pencurian 8 Unit Laptop di SMPN 03 Sungai Ambawang

KalbarOnline, Kubu Raya - Dua orang spesialis pencuri di SMPN 03 Kecamatan Sungai Ambawang, Kabupaten…

12 hours ago

Sekda Ketapang Hadiri Ritual Adat Meruba di Desa Benua Kerio Hulu Sungai

KalbarOnline, Ketapang - Sekretaris Daerah Kabupaten Ketapang, Alexander Wilyo yang juga sebagai Patih Jaga Pati…

12 hours ago

Heryandi Hadiri Rapat Pansus Raperda Pembentukan dan Susunan Perangkat Daerah

KalbarOnline, Ketapang - Asisten Sekda bidang Pemerintahan dan Kesra Pemkab Ketapang, Heryandi menghadiri Rapat Kerja…

12 hours ago