KalbarOnline, Sekadau – Warga Dusun Landau Mentawa dikejutkan dengan terjangan banjir bandang, Senin (18/11/2019) sekira pukul 06.00 WIB. Akibatnya, belasan rumah warga setempat tergenang banjir. Parahnya lagi, jembatan komposit yang menghubungkan Landau Mentawa-Kenatok Kecamatan Nanga Taman ke arah Kecamatan Nanga Mahap putus.
Kondisi ini lantas menghambat arus transportasi orang dan barang. Meskipun Landau Mentawa masuk wilayah Kecamatan Nanga Taman, tapi untuk kebutuhan ekonomi sehari-harinya, warga setempat lebih dekat ke Nanga Mahap.
Bassiron, satu di antara warga setempat meminta agar musibah yang mereka alami itu cepat mendapat perhatian dari Pemerintah Kabupaten Sekadau.
“Semoga musibah banjir bandang ini cepat mendapat perhatian pemerintah Sekadau,” tandasnya. (Mus)
KalbarOnline - Film Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu tayang di bioskop Indonesia mulai Kamis, 21…
KalbarOnline - Baru-baru ini, Nana Mirdad curhat lewat akun Instagram pribadinya soal pengalaman tidak menyenangkan…
KalbarOnline, Pontianak - Dalam meningkatkan kualitas pelayanan dan peralatan medis di Kalimantan Barat, Pemerintah Provinsi…
KalbarOnline, Sambas - Dalam rangka optimalisasi lahan (oplah) pertanian di Kalimantan Barat, Menteri Pertanian RI,…
KalbarOnline, Ketapang - Anggota DPRD Kabupaten Ketapang dari Fraksi Partai Demokrat, Rion Sardi melakukan reses…
KalbarOnline, Ketapang - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Ketapang bakal membentuk Tim Reaksi Cepat (TRC) untuk menangani…