Categories: Sekadau

Misa Malam Natal di Sekadau Berlangsung Khidmat dan Damai

KalbarOnline, Sekadau – Perayaan misa malam Natal di Gereja Santo Petrus dan Paulus berjalan lancar, aman dan khidmat, Selasa (24/12/2019) malam. Tampak pula hadir dalam misa itu, Bupati dan Wakil Bupati Sekadau beserta seluruh jemaat yang memadati gereja mulai pukul 18.00 wib.

Prosesi Misa dimulia dari arakan Bayi Yesus oleh Wakil Bupati Sekadau, Aloysius menuju Altar Gereja dan Patung Bayi Yesus tersebut diletakan di Palungan.

Ketua Panitia Perayaan Natal Gereja Santo Petrus dan Paulus Sekadau, Vinsen mengucapkan terima kasihnya kepada seluruh pihak yang telah membantu mensukseskan jalannya misa malam Natal itu. Terlihat ibadah malam Natal kali ini dilaksanakan dengan penuh khidmat dan damai.

Ia menjelaskan untuk ibadah malam dilaksanakan satu kali dan untuk besok yaitu tanggal 25 Desember 2019 misa Natal dilaksanakan selama dua kali yaitu pada pukul 06.00 wib dan pukul 08.30 wib pagi.

“Terima kasih terutama kepada Pemerintah Kabupaten Sekadau dan seluruh jajaran panitia yang telah membantu mensukseskan mulai dari Gebyar Natal dan pada Misa Malam Natal malam hari ini, mari kita rayakan Natal tahun ini dengan kedamaian dan penuh suka cita,” tukasnya.

Tak lupa, ia juga mengucapkan terima kasihnya kepada pihak keamanan yang telah mengamankan kegiatan sejak dimulai hingga berakhirnya kegiatan. Diketahui, Paroki Santo Petrus dan Paulus Sekadau akan menggelar acara Natal bersama pada tanggal 3 Januari 2020 mendatang.

Misa malam natal di Gereja Santo Petrus dan Paulus Sekadau dipimpin oleh Pastor Kris dihadiri oleh ribuan umat kristiani yang hadir mengikuti misa malam natal. (Mus)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Share
Published by
Jauhari Fatria
Tags: Sekadau

Recent Posts

Tayang 22 November, Simak Sinopsis Film We Live in Time

KalbarOnline - Film We Live in Time mempertemukan Andrew Garfield dan Florence Pugh. Film garapan…

25 minutes ago

Ketegangan Rusia-Ukraina Melonjak, Harga Emas Capai Level Tertinggi Seminggu

KalbarOnline - Kamis (21/11/2024) harga emas mencapai level tertinggi dalam lebih dari seminggu. Setelah prospek…

44 minutes ago

Transisi PAUD Menyenangkan, Windy Bacakan Dongeng hingga Ajak Anak di Pontianak Sarapan Sehat

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat Ketua TP PKK Provinsi Kalimantan Barat, Windy Prihastari yang juga selaku…

5 hours ago

Sutarmidji Siap Turun Tangan Tata Kawasan Sungai Jawi

KalbarOnline, Pontianak - Masyarakat Kota Pontianak masih menginginkan Sutarmidji kembali menjadi Gubernur Kalimantan Barat (Kalbar)…

5 hours ago

Debut Solo Irene Red Velvet Begitu Dinantikan, Ternyata Ini Alasannya

KalbarOnline - Debut solo Irene Red Velvet "Like a Flower" dikabarkan akan dilakukan pada 26…

7 hours ago

Inilah Penampakan Mobil Mewah Veddriq Leonardo, Hadiah dari Oesman Sapta

KalbarOnline, Pontianak - Atlet panjat tebing Indonesia, Veddriq Leonardo yang sukses meraih medali emas di…

7 hours ago