Categories: Ketapang

Pj Kades Kuala Tolak Benarkan Mobil Hibah Untuk Jual Durian

Mantan Kades : Banyak warga keluhkan soal mobil hibah

KalbarOnline, Ketapang – Mengenai mobil dinas yang digunakan untuk berjualan durian yang viral di media sosial Facebook, Pj Kades Kuala Tolak, Ali Asfar angkat bicara. Saat dikonfirmasi, ia membenarkan kalau mobil hibah dari Dinas Perhubungan Ketapang melalui DAK Afirmasi 2019 untuk desanya itu digunakan berjualan buah durian.

Ia pun mengatakan bahwa durian tersebut milik pribadi warga desanya, namun pihak desa melalui BUMDesnya mengambil keuntungan dari setiap ritase.

“Iya betul mobil itu milik desa kami. Durian itu milik pribadi beberapa warga. Kita mengambil keuntungan dari siap ritase mobil itu untuk pemasukan BUMDes,” ujarnya, Senin (30/12/2019).

Sementara mantan Kades Kuala Tolak, Jakfar menuturkan, mobil Toyota Hilux yang terdapat logo Dinas Perhubungan dan bertuliskan DAK Afirmasi 2019 itu merupakan hibah dari Pemerintah Kabupaten Ketapang melalui Dinas Perhubungan sebagai mobilitas angkutan di desanya. Mobil tersebut diserahkan pada bulan Agustus 2019 lalu saat dirinya masih menjabat sebagai Kades.

Menurut Jakfar setelah dirinya tidak menjabat sebagai Kades, banyak sekali warga yang mempermasalahkan dan mengeluhkan terkait penggunaan atau peruntukan mobil tersebut karena tidak sesuai dengan fungsinya.

“Yang pasti itu bukan mobil pribadi Kades atau untuk perjalanan dinas Kades. Setelah saya tidak menjabat lagi, banyak memang warga yang mengeluh soal mobil itu karena tidak jelas diperuntukkan untuk siapa dan untuk apa,” tandasnya. (Adi LC)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Share
Published by
Jauhari Fatria
Tags: Ketapang

Recent Posts

Tayang Hari Ini di Bioskop, Berikut Sinopsis Film Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu

KalbarOnline - Film Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu tayang di bioskop Indonesia mulai Kamis, 21…

11 hours ago

Pergoki Rumah Berantakan dan Kotor, Nana Mirdad Trauma Punya ART

KalbarOnline - Baru-baru ini, Nana Mirdad curhat lewat akun Instagram pribadinya soal pengalaman tidak menyenangkan…

12 hours ago

Pj Gubernur Harisson Minta Rumah Sakit Daerah di Kalbar Berikan Layanan Prima Bagi Masyarakat

KalbarOnline, Pontianak - Dalam meningkatkan kualitas pelayanan dan peralatan medis di Kalimantan Barat, Pemerintah Provinsi…

13 hours ago

Mentan Andi Amran Sulaiman Dorong Kalbar Jadi Lumbung Pangan Nasional

KalbarOnline, Sambas - Dalam rangka optimalisasi lahan (oplah) pertanian di Kalimantan Barat, Menteri Pertanian RI,…

13 hours ago

Anggota DPRD Ketapang Rion Sardi Serap Aspirasi Masyarakat di Tepian Sungai Pawan

KalbarOnline, Ketapang - Anggota DPRD Kabupaten Ketapang dari Fraksi Partai Demokrat, Rion Sardi melakukan reses…

13 hours ago

Tangani Ruas Jalan Pelang – Sungai Kepuluk, Dinas PUPR Ketapang Bakal Siagakan TRC

KalbarOnline, Ketapang - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Ketapang bakal membentuk Tim Reaksi Cepat (TRC) untuk menangani…

13 hours ago