KalbarOnline, Ketapang – Terdapat delapan desa di Kecamatan Sungai Laur, Kabupaten Ketapang terendam banjir. Banjir yang disebabkan intensitas hujan tinggi mengguyur wilayah tersebut dalam beberapa hari terakhir tersebut terjadi dengan variasi ketinggian air yang berbeda-beda.
Saat ini tim Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) sudah turun ke lapangan guna memastikan kondisi desa yang terdampak yakni, Desa Harapan Baru, Desa Sepotong, Desa Selangkut Rata, Desa Bengaras, Desa Sempurna, Desa Teluk Mutiara, Desa Suka Ramai dan Desa Teluk Bayur.
Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Ketapang, Yunifar membenarkan bencana banjir di Kecamatan Sungai Laur. Namun, untuk kondisi detail yang terjadi di beberapa desa pihaknya saat ini sedang melakukan pengecekan di wilayah tersebut.
“Informasinya kita dapatkan tadi malam dari pihak desa, kemudian tim reaksi cepat kita tadi pagi (Kamis-red) langsung meluncur ke sungai laur khususnya ke Desa Harapan Baru yang infonya terdampak lebih parah dibanding beberapa desa lainnya,” ujarnya, Kamis (2/1/2020).
Yunifar menyebut, saat ini pihaknya belum bisa memastikan berapa wilayah yang terdampak banjir di luar informasi awal, baik terkait kondisi di lapangan maupun mengenai ketinggian air dan berapa kepala keluarga yang terdampak banjir, saat ini pihaknya masih menunggu informasi dari tim baru di lapangan.
“esok (Jum’at-red) tim akan kita turunkan lagi. Yang jelas kita siap termasuk untuk bantuan logistik bagi masyarakat yang membutuhkan, namun kita masih mendata dan memastikan kondisi di lapangan apalagi di beberapa lokasi susah sinyal dan aksesnya juga jauh termasuk di Desa Harapan Baru,” tandasnya. (Adi LC)
KalbarOnline, Pontianak - Penjabat Ketua TP PKK Provinsi Kalimantan Barat, Windy Prihastari yang juga selaku…
KalbarOnline, Pontianak - Masyarakat Kota Pontianak masih menginginkan Sutarmidji kembali menjadi Gubernur Kalimantan Barat (Kalbar)…
KalbarOnline - Debut solo Irene Red Velvet "Like a Flower" dikabarkan akan dilakukan pada 26…
KalbarOnline, Pontianak - Atlet panjat tebing Indonesia, Veddriq Leonardo yang sukses meraih medali emas di…
KalbarOnline - Bulking adalah fase dalam program kebugaran di mana seseorang sengaja meningkatkan asupan kalori…
KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati Ketapang, Asisten Sekda Bidang Administrasi Umum Pemkab Kegapang, Devy Harinda…