Categories: Teknologi

Review Realme C3 Anyar, Smartphone Harga Sejutaan yang Bisa Diandalkan

KalbarOnline.com – Realme meluncurkan smartphone murah terbarunya yakni Realme C3. KalbarOnline.com berkesempatan untuk menjajal handset ini. Perangkat ini menarik lantaran di segmen ultra low-end, Realme C3 hadir dengan set-up Triple Camera. Selain itu, aspek jeroan juga dijagokan dengan menggendong chip MediaTek Helio G70 terbaru yang belum lama ini dirilis.

Hadir dengan chip tersebut, Realme menjagokan handset ini untuk andal bermain game kendati label smartphone ini adalah smartphone murah. Tak hanya itu, Realme C3 juga membawa keunggulan baterai tahan lama Massive Battery 5.000 mAh. Berikut ulasan tentang Realme C3.

Kelengkapan

Sebagai langkah awal review produk smartphone, KalbarOnline.com akan memulai langkah pertama ulasan dari aspek kelengkapan. Ini penting. Sebab, aspek kelengkapan produk, menurut kami, yang tak jarang bertindak pula sebagai konsumen, urusan kelengkapan produk bisa menjadi urusan serius untuk kesan pembeli. Jika kelengkapan produk tersedia dan ditata dengan baik tentu akan menjadi nilai lebih bagi produsen dalam hal ini vendor smartphone.

Kelengkapan smartphone Realme C3 (Rian Alfianto/KalbarOnline.com)

Realme C3 dari segi kelengkapan penjualan hadir dengan paket siap pakai. Tak begitu lengkap, namun masih bisa ditolerir. Realme C3 di dalam kotaknya terdapat satu buah 5V 2A adapter charger, micro USB cable, kitab-kitab panduan termasuk kartu garansi, SIM card tool ejector dan screen protect film yang langsung terpasang di perangkat Realme C3. Itu saja, tidak ada lagi aksesori lainnya pada perangkat ini.

Desain dan Layar

Masuk ke aspek selanjutnya, ada aspek desain dan layar. Overall, dari sisi desain dan layar, handset ekonomis Realme C3 cukup menawan. Aspek detail pengerjaan cukup diperhatikan oleh Realme seperti halnya perangkat yang sudah-sudah.

Realme C3 di bagian desain, utamanya di bagian belakang membawa sentuhan baru. Perangkat yang diklaim sebagai Entry-level King dengan chip Helio G70 pertama di Indonesia ini hadir dengan finishing cat yang sengaja dibuat agak kasar. Tetap mengilap dengan desain ala pancaran sinar matahari atau Sunrise Design yang menyala ketika tersorot lampu, namun tak mudah tergores atau kotor.

Ponsel pintar ini juga tahan percikan air karena dirancang dengan penutup plastik serta penyegelan port. Semua port di ponsel tertutup rapat dan tahan percikan. Realme C3 hadir dengan dua pilihan warna, penyebutannya adalah Frozen Blue atau biru dan Blazing Red atau merah. Kebetulan unit yang kami dapat jauh-jauh hari sebelum peluncuran berwarna merah.

Smartphone Realme C3 (Rian Alfianto/KalbarOnline.com)

Pada bagian belakang, Realme C3 hadir dengan area pemindai sidik jari tepat di tengah atas. Di sisi kiri (dalam orientasi perangkat dibalik), Realme C3 memiliki tiga kamera utama yang disusun secara vertikal. Di sebelah area kamera ada LED Flash Light dan tulisan ‘AI Super Camera’ yang menjadi tanda bahwa handset ini dibekali dengan sistem kamera berbasis kecerdasan buatan atau Artificial Intelligence (AI).

Pada bagian muka, Realme C3 hadir dengan bentang layar mini drop seluas 6,5 inci yang lega dengan rasio layar ke bodi mencapai 89,8 persen. Panel layarnya sendiri masih LCD, khas perangkat smartphone murah untuk menekan harga dengan kemampuan atau resolusi HD Plus 720 x 1.600 piksel. Layarnya juga sudah dibalut perlindungan Corning Gorilla Glass 3.

Pengalaman selama menggunakan smartphone ini di bawah terpaan sinar matahari langsung, layarnya bisa tampil dengan baik. Namun agar lebih maksimal tentu harus mengatur tingkat kecerahan alias brightness ke mode penuh atau maksimal. Interaksi di dalam layar juga terbilang baik. Responsif ditambah dengan pengalaman sentuh yang halus.

Smartphone Realme C3 (Rian Alfianto/KalbarOnline.com)

Pada bagian depan tidak ada tombol fisik. Fungsi tombol Home dan Back tersedia menyatu dalam layar sebagai tombol virtual bersama sistem operasi Android 10 dengan user interface anyar besutan Realme, yakni Realme UI yang beda dari biasanya.

Realme C3 pada sisi kirinya terdapat slot SIM-Card dan MicroSD yang bisa ditampung semua dalam satu laci. Laci tempat menyimpan SIM-Card dan MicroSD-nya dirancang untuk menelan dua kartu SIM dan MicroSD dalam satu tempat atau istilah dedicated slot. Masih di sisi kiri, terdapat tombol volume ‘up and down’. Di bagian kanan, ada tombol power yang fungsinya bisa juga dipakai untuk Google Assistant.

Berada di bagian bawah ada barisan elemen penting lainnya, seperti micro USB, microphone, jack headphone, dan tak lupa lubang speaker sebagai pengeras suara. Sementara pada bagian atas polos dengan bagian sisi kanan, kiri, atas, dan bawah Realme C3 dibuat senada dengan warna keseluruhan bodi.

Performa

Kendati perangkatnya menyasar konsumen dengan budget yang sedang, handset Realme C3 masih bisa diandalkan. Kuncinya, ada pada sokongan performa chip MediaTek Helio G70 yang kalau disandingkan dengan kompetitor dalam hal ini Qualcomm, setara dengan Snapdragon 665 yang biasa hadir di handset kelas menengah.

Pengalaman komputasi multitasking dengan handset Realme C3 bisa ditangani dengan baik. Main game, mendengar musik, menonton video sembari aktif di banyak media sosial dan layanan perpesanan, handset ini tidak kelabakan. Benar-benar cukup bisa diandalkan dengan budget sedang.

Terkait teknis, chip MediaTek Helio G70 hadir dengan proses fabrikasi 12 nm delapan inti (Octa-core) yang memiliki kecepatan hingga 2,0 GHz. Chip disandingkan dengan pengolah grafis atau GPU ARM Mali-G52 yang memiliki kinerja tinggi namun efisien. Di sisi penyimpanan, handset tampil ke pasar dengan RAM/ROM 3/32 GB yang cukup bisa diandalkan untuk menyimpan bermacam jenis data.

Screenshot uji benchmark Realme C3 (Rian Alfianto/KalbarOnline.com)

Untuk performa selain menggunakannya sehari-hari, juga menyimulasikan dalam uji benchmark. Meski tidak merepresentasikan penggunaan sehari-hari, uji benchmark lewat aplikasi populer nyatanya juga menjadi tolok ukur konsumen dalam memutuskan pembelian sebuah perangkat smartphone.

Screenshot uji benchmark Realme C3 (Rian Alfianto/KalbarOnline.com)

Untuk hasil simulasi menggunakan aplikasi populer AnTuTu Benchmark dan AnTuTu 3D Bench, perangkat Realme C3 mampu menghasilkan perolehan skor keseluruhan dengan angka 180214. Angka ini sangat jauh selisihnya jika dibandingkan dengan model terdahulu yakni Realme C2 dengan perolehan hanya 77030.

Screenshot uji benchmark Realme C3 (Rian Alfianto/KalbarOnline.com)

Sementara untuk hasil pengujian menggunakan PC Mark (Work 2.0 Performance), Realme C3 berhasil membukukan skor 8723. Cukup tinggi dan lagi-lagi menampakkan perbedaan signifikan dengan model terdahulu, Realme C2 yang mentok di perolehan skor 5166.

Dengan hasil benchmark demikian, menjawab kalau Realme C3 benar-benar cukup bisa diandalkan untuk segmen harganya yang ekonomis. Perbedaan sangat terasa jika dibandingkan dengan model terdahulu.

Gaming

Setelah performa, aspek pengujian selanjutnya adalah kebutuhan gaming. Gaming saat ini juga penting bagi konsumen. Bagi mereka yang gemar bermain game, smartphone dengan kemampuan tersebut kini banyak diminati. Berbekal spesifikasi yang kami beberkan di atas, smartphone cukup capable untuk diajak bermain game. Sekali pun dengan ukuran dan kebutuhan grafis yang agak berat.

Handset Realme C3 untuk kebutuhan gaming kami jajal dengan beberapa game sekaligus. Multigenre. Ada game FPS, MOBA, dan game beraliran Racing tentunya. Untuk game FPS, kami menjajal Realme C3 dengan game Call of Duty: Mobile yang sedang hits. Lewat game ini, perangkat sanggup menjalankan tugasnya cukup baik walaupun di beberapa kondisi gejala lag tidak bisa dipungkiri.

Screenshot uji coba gaming dengan smartphone Realme C3 (Rian Alfianto/KalbarOnline.com)

Setting grafisnya secara default diatur ke mode medium saja. Harusnya bisa lebih tinggi lagi menurut kami. Mungkin ini karena faktor penyimpanan RAM/ROM yang tak terlalu besar tadi mengingat sirkulasi gaming membutuhkan ruang penyimpanan yang memadai terlepas dari spesifikasi chip dan GPU-nya.

Kendati demikian, perangkat ini sudah bisa menampilkan grafis yang lumayan menghibur untuk sebuah smartphone Rp 1 jutaan. Game lainnya seperti aksi ngebut di jalan raya dengan Asphalt 9 atau Need For Speed No Limits, juga tidak mengecewakan dengan kendala lag yang sedikit. Pun dengan game MOBA semisal Arena of Valor (AoV).

Perangkat ini mampu menjalankan kewajibannya dengan baik. Ketika diajak main game pun Realme C3 tidak terasa panas pada sektor bodinya. Untuk aspek gaming, sering kami katakan pada tiap ulasan yang kami buat bahwa kesenangan bermain game pada perangkat smartphone tidak boleh melulu merujuk pada spesifikasi.

Pasalnya, game yang saat ini kebanyakan membutuhkan koneksi internet. Karena itu kondisi jaringan internet turut andil dalam kenikmatan bermain game. Kesan patah-patah pun tidak boleh sering menyalahkan jeroan perangkat. Bahkan bermain game di perangkat sekelas smartphone gaming pun bisa saja patah-patah atau lag ketika koneksi internetnya lambat.

Daya Tahan Baterai dan Keamanan

Kehadiran Realme C3, selain desain, kamera dan performa, keunggulan lainnya adalah sektor baterai yang cukup besar, yakni 5.000 mAh. Dengan daya baterai segitu, ponsel ini sanggup bertahan hingga lebih dari sehari lebih pada penggunaan normal. Dalam hal ini, menjalankan aktivitas di sosial media dan bermain game dengan intensitas yang tidak terlalu tinggi.

Keunggulan lainnya pada perangkat Realme C3 di sektor baterai adalah selain besar dan dapat digunakan dalam jangka waktu panjang untuk perangkat itu sendiri, Realme C3 juga bisa bertindak sebagai power bank. Hal tersebut dimungkinkan mengingat Realme C3 memiliki fitur reverse charging, jadi, Realme C3 juga dapat menjadi baterai cadangan perangkat smartphone kamu yang lain atau membantu teman kamu.

Sementara untuk keamanannya, Realme C3 hadir dengan fitur yang lumayan bisa diandalkan. Sebut saja fitur keamanan standar semisal kode sandi, pola, dan keamanan biometrik berbasis face unlock yang menggendong kamera depannya.

Fitur keamanan tadi tak hanya bisa digunakan mengunci layar smartphone. Fitur keamanan itu juga bisa digunakan untuk mengunci aplikasi dan menjadi brankas pribadi untuk melindungi files yang ada di dalamya. Ini termasuk pula yang kami suka. Dengan fitur keamanan demikian, smartphone ini bisa dikontrol penggunaannya jika user memiliki anak kecil yang aktif dengan smartphone. Penggunaan juga bisa dibatasi dengan mengunci aplikasi.

Kamera

Di sektor kamera, saat ini kamera juga menjadi nilai penting konsumen untuk menjatuhkan pilihan membeli sebuah smartphone. Untuk menangkap momen apik bersama orang-orang terkasih, Realme C3 seperti juga sudah disinggung di atas hadir dengan triple kamera.

Realme C3 hadir dengan AI triple camera yang diklaim menghadirkan cara yang lebih mudah untuk menangkap momen kehidupan. Masing-masing ukuran kamera Realme C3 adalah 12 MP PDAF, 2 MP lensa potrait f/2.4 dan lensa makro 2 MP f/2.4. Sementara di bagian depan ada kamera selfie 5 MP.

Kamera smartphone Realme C3 anyar (Rian Alfianto/KalbarOnline.com)

Penggunaan kamera Realme C3 terbilang mudah. UI kameranya tersaji dengan sederhana namun fungsional. Pilihan seperti Time Lapse, Ultra Macro, Panorma, Mode Pro dan Slow Motion bisa ditemukan dan dioperasikan dengan mudah. Tak lupa, Realme memiliki teknologi Chroma Boost yang canggih untuk menghasilkan gambar dengan detail tinggi.

Bicara hasil, kamera Realme C3 bisa disebut baik. Gambar hasil jepretan kamera Realme C3 dalam berbagai skenario tersaji dengan cukup oke.

Kesimpulan

Sampai kepada kesimpulan, kami puas dengan handset Realme C3. Bagi yang punya budget sedang dan ingin memiliki handset yang cukup bisa diandalkan, kami rasa Realme C3 tepat jadi pilihan. Kamera, performa apa lagi baterainya terbilang oke.

Berikut Hasil Foto-foto dengan Realme C3:

Hasil jepretan kamera smartphone Realme C3 (Rian Alfianto/KalbarOnline.com)
Hasil jepretan kamera smartphone Realme C3 (Rian Alfianto/KalbarOnline.com)
Hasil jepretan kamera smartphone Realme C3 (Rian Alfianto/KalbarOnline.com)
Hasil jepretan kamera smartphone Realme C3 (Rian Alfianto/KalbarOnline.com)
Hasil jepretan kamera smartphone Realme C3 (Rian Alfianto/KalbarOnline.com) 
Redaksi KalbarOnline

Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Tayang Hari Ini di Bioskop, Berikut Sinopsis Film Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu

KalbarOnline - Film Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu tayang di bioskop Indonesia mulai Kamis, 21…

10 hours ago

Pergoki Rumah Berantakan dan Kotor, Nana Mirdad Trauma Punya ART

KalbarOnline - Baru-baru ini, Nana Mirdad curhat lewat akun Instagram pribadinya soal pengalaman tidak menyenangkan…

10 hours ago

Pj Gubernur Harisson Minta Rumah Sakit Daerah di Kalbar Berikan Layanan Prima Bagi Masyarakat

KalbarOnline, Pontianak - Dalam meningkatkan kualitas pelayanan dan peralatan medis di Kalimantan Barat, Pemerintah Provinsi…

11 hours ago

Mentan Andi Amran Sulaiman Dorong Kalbar Jadi Lumbung Pangan Nasional

KalbarOnline, Sambas - Dalam rangka optimalisasi lahan (oplah) pertanian di Kalimantan Barat, Menteri Pertanian RI,…

12 hours ago

Anggota DPRD Ketapang Rion Sardi Serap Aspirasi Masyarakat di Tepian Sungai Pawan

KalbarOnline, Ketapang - Anggota DPRD Kabupaten Ketapang dari Fraksi Partai Demokrat, Rion Sardi melakukan reses…

12 hours ago

Tangani Ruas Jalan Pelang – Sungai Kepuluk, Dinas PUPR Ketapang Bakal Siagakan TRC

KalbarOnline, Ketapang - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Ketapang bakal membentuk Tim Reaksi Cepat (TRC) untuk menangani…

12 hours ago